Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pertamina Luncurkan Bright Gas 12 Kg, Lebih Aman dan Hemat 5 Persen
Oleh : Roni Ginting
Kamis | 06-03-2014 | 13:44 WIB
bright-gas1.jpg Honda-Batam
Pertamina Bright Gas. (Foto: Energy Today)

BATAMTODAY.COM, Batam - Pertamina meluncurkan Bright Gas LPG 12 kilogram hadir dengan empat varian warna, yang lebih aman dan hemat hingga 5 persen, Kamis (6/3/2014).

Jumali, General Manajer Operation Region I Pertamina, Medan dalam sambutannya menerangkan bahwa perkembangan LPG sudah menjadi kebutuhan pokok, didukung program konversi dari minyak tanah ke Gas.

"Program terbesar di dunia yang dilakukan secara serentak," kata Jumali.

Pertamina memandang Batam memiliki prospek dan hadir dengan empat varian warna yakni ungu metalik, biru metalik, hijau astroid metalik dan hijau list metalik membuat dapur lebih cantik dan berwarna.

"Kalau ditempatkan didapur sejajar dengan aksesoris yang lain. Dijamin kondisinya mulus," terangnya.

Selain itu, lanjut Jumali, Bright Gas juga lebih aman dan hemat dibanding dengan tabung gas 12 kg sebelumnya karena menggunakan teknologi DSVS double spindle valve system atau katup ganda dengan sertifikat Standar Nasional Indonesia (SNI).

"Tabung juga dilengkapi dengan safety cap atau segel penutup yang paten. selain itu dilengkapi dengan karet pelindung menjaga dari benturan," tuturnya.

Untuk saat ini, Pertamina Batam memiliki program tukar tabung. Konsumen atau masyarakat bisa menukar tabung 12 kg yang lama dengan tabung Bright Gas secara gratis.

"Tidak perlu beli tabung, cukup menukarkan tabung yang ada dengan Bright Gas. Pertamina sudah menyiapkan outlet untuk Bright Gas di kantor Pertamina Batam dan beberapa SPBU di Batam," terangnya.

Di tempat yang sama, M. Suzaeri, Asisten Ekonomi Pemko Batam menyambut baik peluncuran tabung Bright Gas. Tabung tersebut tidak hanya dari sisi warna tapi juga tingkat keamanan yang sangat baik.

Editor: Dodo