Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Aksi Bakar Ban Warnai Demo Tolak Kenaikan Tarif Listrik di Kantor Wali Kota Batam
Oleh : Romi Chandra
Senin | 03-03-2014 | 11:36 WIB
demo_tolak_kenaikan_tlb.jpg Honda-Batam
Aksi bakar ban mewarnai demo menolak kenaikan tarif listri di Batam.

BATAMTODAY.COM, Batam - Sambil menunggu para perwakilan buruh yang tergabung dalam Garda Metal FSPMI selesai melakukan pertemuan di dalam Kantor Wali Kota Batam, para buruh membakar ban mobil di tengah jalan ,tepat di depan gerbang kantor tersebut, Senin (3/3/2014), pukul 11.00 WIB.

Kondisi ini juga membuat arus lalu lintas diputar arahkan oleh petugas. Namun, aksi bakar ban ini tidak berlangsung lama. Para petugas dari kepolisian langsung memadamkan api.

Selain itu, hingga saat ini kondisi di depan Kantor Wali Kota Batam masih kondusif. Orasi juga terus dilakukan para buruh.

Sebelumnya, ratusan buruh ini melajukan orasi menuntuk menolak kenaikan tarif listrik di depan kantor PLN Batam. Setelah bertemu dengan Direktur Operasi PLN Batam, para buruh bergerak ke depan kantor Wali Kota Batam.

Editor: Dodo