Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Massa Buruh Belum Tiba, Kantor Wali Kota Batam Masih Sepi
Oleh : Romi Chandra
Rabu | 12-02-2014 | 10:28 WIB
kantor_wali_kota_batam.jpg Honda-Batam
Kantor Wali Kota Batam yang terlihat sepi dengan penjagaan mobil water canon menyambut aksi buruh, hari ini.

BATAMTODAY.COM, Batam - Suasana di depan Kantor Wali Kota Batam hingga saat ini masih sepi. Dikabarkan, Rabu (12/2/2014), massa Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) bakal kembali menggelar aksi demo memperingati hari jadi serikat buruh itu.

Aparat kepolisian terlihat berjaga-jaga di depan Kantor Wali Koya dengan satu water canon-nya. Namun, aksi demo buruh kali ini sepertinya akan disambut dengan suasana yang berbeda.

Aksi buruh sebelumnya, gedung tersebut selalu dipagari kawat berduri. Namun kali ini tidak ada tanda-tanda bakal dipasangkan barikade pengamanan itu.

Sebanyak 3.000 massa Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) Batam pada Rabu (12/2/2014) akan melakukan aksi damai di depan Kantor Wali Kota Batam. Aksi ini dilakukan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-15 serikat buruh itu.

Suprapto, Pangkorda Garda Metal mengatakan aksi damai di Kantor Wali Kota Batam dilakukan sekitar pukul 09.00 WIB sampai dengan pukul 14.00 WIB. Dimana, 3.000 massa akan memadati lokasi Jalan Engku Putri untuk menyuarakan hak-hak buruh kepada Pemerintah.

"Sebelum aksi di Kantor Wali Kota, sekitar pukul 07.00 WIB, semua buruh kumpul di Simpang Panbil. Dari titik kumpul akan melakukan long march ke Kantor Wali Kota Batam," kata dia, Selasa (11/2/2014) sore.

Adapun tuntutan FSPMI kepada Pemerintah, kata Suprapto mengenai BPJS dan permasalahan UMK. Sebab, kedua permasalahan ini harus segera dituntaskan supaya tidak terulang setiap tahunnya.

Editor: Dodo