Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Sebelum Tewas, Pegawai BPKP Ini Sempat ke Tanjungbalai Karimun
Oleh : Irwan Hirzal
Minggu | 09-02-2014 | 14:39 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Pegawai Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Kepri Krisman Heriyanto (48) yang ditemukan tewas di kamar kosnya, diketahui sempat ke Tanjungbalai Karimun terkait pekerjaannya pada Kamis (6/2/2014) lalu.



"Dia pergi pada Kamis siang ke Tanjungbalai Karimun," ujar Suroso, ketua RT.2, RW.2 Keluarahan Sungai Harapan, Sekupang, Minggu (9/2/2014).

Menurut Suroso korban Krisman kembali pulang ke tempat kosnya, Kartini I No. 6, Kelurahan Sungai Harapan, Sekupang pada Jumat sore.

"Malam korban sempat membeli pulsa di depan rumah kos," kata Suroso pada BATAMTODAY.COM.

Sementara, Kanit Reskrim Polsek Sekupang Iptu Tommy Palayukan mengatakan dari hasil olah tempat kejadian, pihaknya mengamankan sejumlah barang guna menyelidiki kasus tersebut.

"Kita amankan satu buah pisau dapur yang tergeletak di dalam kamar kos serta sprei kasur korban serta pakaian yang digunakan Krisman," katanya.

Krisman Heriyanto ditemukan tewas di kamar kosnya, Perumahan Kartini I No.6, Kelurahan Sungai Harapan Sekupang dengan sejumlah luka tusukan, Sabtu (08/02/2014) malam.

Krisman pertama kali ditemukan oleh temannya dengan posisi tergeletak di belakang pintu kamar kosnya. Selain sejumlah tusukan di tuhuh, ususnya terburai ke lantai. Mengetahui salah satu penghuni kos tewas, warga Kartini I heboh.

Editor: Dodo