Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Polisi Segera Tertibkan Judi Berkedok Gelper di Batuaji
Oleh : Hadli
Selasa | 04-02-2014 | 18:00 WIB
kapolresta hendra.jpg Honda-Batam
Kapolresta Barelang, Kombes Pol Moh. Hendra Suhartiyono.

BATAMTODAY.COM, Batam - Kegerahan masyarakat atas menjamurnya perjudian berkedok gelanggang permainan (gelper) di wilayah Batuaji dan sekitarnya mendapat perhatian dari jajaran Polda Kepri dan Polresta Barelang.

Kapolresta Barelang, Kombes Pol Moh. Hendra Suhartiyono mengatakan, pihaknya belum mengetahui adanya 16 titik area gelper yang beroperasi secara diam-diam selama ini. Namun dalam waktu dekat bersama dengan Pemko Batam pihaknya akan menggelar operasi penertiban.

"Ada 16 titik? Siapa bilang?. Tidak serta merta kita gerebek. Saat ini kita tengah berkoordinasi dengan Pemko Batam untuk melakukan penertiban terhadap gelper- gelper yang beroperasi kembali. Tapi  waktunya belum bisa kita pastikan. Tunggu saja, dalam waktu dekat akan ada tindakan," kata Hendra usai simulasi pengamanan Pemilu 2014 di Lapangan Temenggung Abdul Jamal, Selasa (4/2/2014).

Di tempat yang sama, Kapolda Kepri Brigjen Pol Endjang Sudradjat kepada BATAMTODAY.COM, mempersilahkan gelper beroperasi asalkan memperoleh izin dari Pemko Batam dan tidak ada unsur perjudian.

‎"Silahkan saja kalau memang tidak ada unsur judinya. Untuk proses pembuktian judi ini agak sulit, harus didukung dengan fakta- fakta hukum yang jelas. Dan dalam pengumpulan fakta hukum tidak boleh sembarangan," ujarnya.

Berdasarkan investigasi BATAMTODAY.COM, keberadaan belasan titik area gelper di tengah-tengah pemukiman warga sekitar Batuaji membuat keresahan masyarakat. Pasalnya banyak pelajar yang masuk ke area gelper ikut rserta berbaur oleh orang dewasa yang memainkan mesin jackpot.

Adapun ke 16 titik gelper tersebut yakni satu lokasi di Dapur 12, dua lokasi di Pasar Melayu, dua lokasi di Kavling Baru, satu lokasi di pintu 4 Tanjung Piayu, satu lokasi di Simpang Dam, satu lokasi di ruko Batavia, satu lokasi di Pelabuhan Sagulung, dua lokasi di Simpang Base Camp, satu lokasi di Ruko Sendangwangi, satu lokasi di Aviari, satu lokasi di ruko Mitra Mall, satu lokasi di Fanindo dan satu lokasi di Tembesi.

Editor: Dodo