Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

BP Batam Dapat Kuota 7.140 Ton Impor Hortikultura
Oleh : Roni Ginting
Kamis | 09-01-2014 | 17:11 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Periode 1 Januari hingga 30 Juni 2014, BP Batam mendapatkan kuota impor produk hortikultura ke kota Batam sebanyak 7.140 ton.

Dikatakan oleh Tri Novianta Putra, Direktur Lalulintas Barang BP Batam, produk hortikultura yang diimpor yakni buah anggur segar dari Afrika Selatan dan Australia, buah apel dari China dan Amerika Serikat, bawang bombai segar untuk konsumsi dari New Zealand dan China, buah jeruk mandarin dari China, kentang segar dan dingin untuk konsumsi dari China dan Bangladesh, lengkeng dari Thailand, orange segar dari China serta wortel dari China.

"Untuk periode Juni sampai Desember 2013, kuota impor ke Batam 1.180 ton, periode enam bulan kedepan menjadi 7.140 ton," kata Tri, Kamis (9/1/2014).

Dijelaskan oleh Tri, untuk periode kali ini, ada sepuluh perusahaan importir yang memiliki izin impor holtikultura ke Batam. Bertambah dari periode sebelumnya yang hanya satu perusahaan pemilik izin impor produk holtikultura.

"Ada sepuluh importir Batam yang dapat kewenangan impor produk hortikultura," ujarnya.

Lanjutnya, BP Batam sebagai kawasan perdagangan pelabuhan bebas memang diberikan kewenangan oleh pusat untuk mengeluarkan izin perdagangan luar negeri. Berbeda dengan kawasan di luar FTZ yang pengurusan seluruh izinnya melalui pusat.

"Karena kawasan FTZ, pemerintah pusat berkomitmen melakukan pelimpahan kewenangan perdagangan luar negeri termasuk pengurusan izin impor di BP Batam," terang Tri.

Editor: Dodo