Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Kasus Laka Lantas di Tanjungpinang Alami Penurunan
Oleh : Agus Haryanto
Jum'at | 03-01-2014 | 15:49 WIB
kecelakaan.jpg Honda-Batam
Ilustrasi.

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Kasus kecelakaan lalu lintas (laka lantas) yang terjadi di Kota Tanjungpinang selama tahun 2013 mengalami penurunan. Dari 100 kasus pada tahun 2012 menjadi 72 kasus di 2013.

"Angka kecelakaan lalu lintas di Tanjungpinang mengalami penurunan sebanyak 28 kasus atau 20 persen," kata Kanit Laka Laka Lantas Polres Tanjungpinang Ipda Saiful Amir, Jumat (3/1/2014).

Penurunan jumlah kasus laka lantas di Tanjungpinang dikarenakan sudah mulai sadarnya warga Tanjungpinang dalam berlalu lintas.

Untuk kendaraan yang kerap mendominasi angka kasus laka lantas di Tanjungpinang adalah kendaraan roda dua dan empat yang kerap terjadi pada titik-titik jalan rawan menikung, bergelombang, berlobang, dan lurus yang terdapat pusat keramaian.

"Kasus laka lantas didominasi kendaraan roda dua dan empat, untuk roda dua paling banyak anak muda atau anak sekolah yang menjadi pelaku atau korban laka lantas," ujarnya.

Sementara itu melihat jumlah korban meninggal tahun 2012 lalu menembus angka 33 orang yang meninggal dunia, 22 luka berat, 50 orang luka ringan dengan jumlah kejadian 100 kasus.

Di tahun 2013, data terakhir yang dimiliki Unit Laka Lantas Polres Tanjungpinang tercatat korban meninggal 18 orang, luka berat 27 orang, dan luka ringan 93 orang yang menjadi  korban laka lantas dengan total kerugian Rp328.300.000 dengan jumlah kejadian 72 kasus.

Editor: Dodo