Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

ASEAN Jazz Festival Suguhkan Straight Ahead sampai Funk
Oleh : Roni Ginting
Senin | 16-09-2013 | 14:12 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Para pecinta musik jazz di Kepri maupun negara ASEAN kembali akan dihibur oleh musisi jazz kenamaan dalam Asean Jazz Festival ke-6 yang akan digelar Jumat (20/9/2013) sampai Sabtu (21/9/2013) mendatang di Harbour Bay.

Direktur Festival Dwiki Dharmawan mengatakan ASEAN Jazz Festival 2013 akan menyuguhkan musik Jazz dari straight ahead sampai funk.

"Tercatat banyak musisi dan grup terkemuka Indonesia dan mancanegara," ujar musisi kenamaan Indonesia tersebut.

Festival yang jadi program tahunan di Batam tersebut akan diikuti oleh musisi jazz kenamaan dari Indonesia dan Mancanegara yakni Yuri Jo dari Australia, Jeremy Tordjman (Perancis), Aslan Burhan (Turki), Steve Thornton (Malaysia), Fabian Lim (Singapura). Dari Indonesia ada Rieka Roslan, Barry Likumahuwa, Sierra Soetedjo, Sandy Winarta, Agam Hamzah, Adi Darmawan, Nita Aartsen, Glen Dauna Jazz Quintet, Nassem Nahid, Dwiki Darmawan Wold Peace Band dan lain-lain. Tak ketinggalan penampilan grup Jazz Batam yaitu Tjepy and Friends, Malay Kandeza, Unveiled, KGC dan Ardhya.

Raseno, Perwakilan dari Kementerian Pariwisata RI yang membidangi promosi wisata wilayah Sumatera mengatakan bahwa iven tersebut digelar dalam rangka meningkatkan kunjungan wisatawan mancanegara terutama kunjungan lintas batas negara.

"ASEAN Jazz Festival akan menjadi bagian dari program unggulan untuk mempromosikan pariwisata di Kepri, khususnya Batam. Yang juga menarik, festival akan dihelat di tiga panggung (stage), ada Wonderful Indonesia stage, Jazz Indonesia Stage dan Wonderful Kepri Stage," kata Raseno.

Editor: Dodo