Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Lima Polisi Malaysia Tewas Ditembak di Sabah
Oleh : Dodo
Senin | 04-03-2013 | 08:58 WIB

LAHAD DATU, batamtoday - Lima polisi Malaysia tewas dalam kontak senjata dengan beberapa penembak di Negara Bagian Sabah. Aparat tengah menyelidiki apakah peristiwa itu berkaitan dengan penyerbuan warga Filipina menamakan diri mereka Kerajaan Sulu yang mendarat dengan kapan dan menduduki Distrik Lahad Datu pekan lalu.

BBC melaporkan, akhir Februari sekitar 100 orang warga Filipina datang ke Lahad Datu dan mengklaim daerah itu merupakan tanah adat mereka menurut dokumen penting dari abad ke-19. pekan ini sekitar 12 warga Filipina dan 2 petugas polisi Malaysia tewas dalam baku tembak.

Di insiden terbaru ini Kepala Polisi Nasional Malaysia Ismail Omar membenarkan telah terjadi penembakan oleh kelompok tidak dikenal dan menewaskan lima aparat. Ada laporan juga menyebutkan dua anggota kelompok itu juga merenggang nyawa.

Konflik bersenjata bermula saat kesultanan Sulu tersebar di beberapa pulau Filipina Selatan dipimpin oleh Agbimuddin Kiram, adik sultan Sulu Jamalul Kiram III. Mereka mengklaim Malaysia mengontrak wilayah Sabah sejak 1963 dan dibayarkan ke Sulu saban tahun.

Tentara Sulu ingin Malaysia mengakui tanah adat mereka itu dan memperbarui kontrak. Negeri Jiran menolak mentah-mentah permintaan ini.

Sumber: merdeka.com