Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Kantor Damkar Tanjungpinang Sei Carang Resmi Diperasikan
Oleh : ah/dd
Kamis | 07-02-2013 | 13:25 WIB
lis-darmansyah-baru.gif Honda-Batam
Wali Kota Tanjungpinang, Lis Darmansyah.

TANJUNGPINANG, batamtoday - Kantor Pemadam Kebakaran Kota Tanjungpinang di Terminal Sei Carang, kawasan Bintan Center, Tanjungpinang, resmi dioperasikan pada Kamis (7/2/2013).

Wali Kota Tanjungpinang, Lis Darmansyah mengatakan keberadaan Kantor Damkar ke Sei Carang tersebut bukan berarti menghentikan aktivitas di kantor serupa di Suka Berenang, melainkan bentuk pelebaran sayap agar dapat melayani warga dengan cepat.

"Mulai hari ini Damkar sudah kita bagi dua di Jalan Ir. Sutami, Suka Berenang dan kawasan Bintan Center. Pengembangan ini untuk mengantisipasi jika terjadi kebakaran disejumlah daerah dapat bergerak cepat, untuk memadamkan api," kata Lis.

Keberadaan Kantor Damkar di Sei Carang diharapkan juga dapat menghidupkan kembali aktivitas di terminal yang kini tak terurus.

"Kita mau aktifkan kembali Terminal Sei Carang," katanya.

Lis juga mengharapkan adanya penambahan armada Damkar yang pengadaannya nanti akan diajukan ke Pemprov Kepri dan Pemerintah Pusat.