Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2013

Polres Tanjungpinang Siagakan Personil di Obyek Vital
Oleh : ah/dd
Kamis | 20-12-2012 | 15:41 WIB
kapolres-tanjungpinang-akbp-patar-gunawan.gif Honda-Batam
Kapolres Tanjungpinang AKBP Patar Gunawan.

TANJUNGPINANG, batamtoday - Kepolisian Resor Tanjungpinang mengumpulkan sejumlah tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat serta pimpinan instansi sipil dan militer untuk berdiskusi mewujudkan aman dan kondusifitas suasana Natal dan Tahun Baru di ibukota Provinsi Kepri, Kamis (20/12/2012).

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Tanjungpinang AKBP Patar Gunawan menyampaikan potensi ancaman keamanan masih bisa terjadi. Sehingga dibutuhkan kerja sama semua pihak untuk menciptakan keamanan dan kondusifitas.

Patar juga mengatakan untuk mengamankan jalannya perayaan Natal dan Tahun Baru 2013, sebanyak 150 personil akan disiagakan di sejumlah titik vital.

"Kami akan membangun 2 pos pengamanan, di Pelabuhan Sri Bintan Pura (SBP) Tanjungpinang, dan Bandara Raja Haji (RHF) Tanjungpinang dengan kekuatan personil masing-masing 24 personil gabungan TNI, Polri, Dishub, Dinas Kesehatan kota Tanjungpinang,: kata Patar.

Sementara itu untuk 3 pos pengamanan dibangun di lokasi diantaranya, Jalan Teuku Umar, Lapangan Pamedan dan Bintan Center dengan kekuatan 24 personil.

Untuk gereja berukuran besar dan kecil, dengan total keseluruhan 24 gereja di Tanjungpinang, Polri akan melakukan patroli rutin.