Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Kantor Wali Kota dan Pool Blue Bird Diblokir Taksi Batam
Oleh : ron/hz/dd
Rabu | 07-11-2012 | 08:48 WIB

BATAM, batamtoday - Ribuan pengemudi taksi di Batam memblokir ruas jalan menuju Kantor Wali Kota Batam di kawasan Engku Putri. Tak hanya itu, pool Blue Bird di kawasan Simpang Jam juga diblokir pada Rabu (7/11/2012).


Pemblokiran itu didasari pada penolakan mereka terhadap rencana operasional taksi berlambang burung biru itu. Aksi mereka diimplementasikan dengan cara memarkirkan kendaraannya secara berderet dan membuat arus lalu lintas terganggu.

Pantauan batamtoday, para pengemudi ini memarkirkan kendaraannya sejak pukul 01.00 WIB dini hari tadi. 

Alhasil, kemacetan di kawasan Engku Putri, Batam Centre tak terhindarkan. Antrian kendaraan tampak mengular di depan Pelabuhan Ferry Internasional Batam Centre dan depan Graha Kepri.

"Ini apa-apaan, pagi-pagi udah blokir jalan. Ganggu orang mau kerja," gerutu Joni, seorang pekerja manufaktur yang hendak berangkat kerja ke Batu Ampar melalui Batam Centre.

Menurut Joni, aksi blokir jalan para pengemudi taksi itu menunjukkan egoisme mereka karena tidak memperhatikan kepentingan orang lain selaku pengguna jalan.

Bagi pengguna jalan yang hendak menuju Batam Centre disarankan untuk memilih jalur lain guna menghindari kemacetan.