Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Peringati Sumpah Pemuda

Suryatati Serahkan Mobil Operasional kepada KNPI Tanjungpinang
Oleh : chr/dd
Senin | 29-10-2012 | 12:19 WIB
sp-pinang.gif Honda-Batam
Peringatan Sumpah Pemuda ke 84 di Tanjungpinang.

TANJUNGPINANG, batamtoday - Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 84 di Tanjungpinang, dilaksanakan dengan menggelar upacara bendera dan pemberian satu unit mobil bantuan oleh Pemerintah Kota Tanjungpinang kepada Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) setempat.


Pelaksanaan upacara dan pemberian mobil operasional dilakukan Wali Kota Tanjungpinang, Suryatati A Manan kepada ketua KNPI Kota Tanjungpinang, di Lapangan Dewa Ruci, Tanjungpinang, Senin,(29/10/2012).

Suryatati A. Manan yang menjadi inspektur upacara pada upacara dalam amanahnya mengimbau agar semua pemuda dapat memantapkan tekad untuk terus mempertahankan kemandirian dan kreativitas sembari membangun identitas kebangsaan yang lebih kokoh dan bermartabat.

"Kita semua harus tetap dan terus bersama-sama membangun nilai-nilai persaudaraan, kegotongroyongan sembari memantapkan identitas dalam menghadapi masa depan yang semakin mengglobal, plural dan multikultural," pesan Suryatati.

Semangat dan jiwa sumpah pemuda, kata Suryatati,  harus menjadi inspirasi untuk membangun kesadaran kolektif bangsa guna meningkatkan kualitas dan daya saing pemuda dalam percaturan global.

“Hendaknya peringatan Sumpah Pemuda tahjun ini akan dapat membangkitkan rasa nasionalisme dan meningkatkan kemampuan dan kemandirian pemuda di masa yang akan datang," kata Suryatati.

Dalam upacara tersebut, juga ditampilkan sejumlah atraksi drum band SMPN 2 Tanjungpinang, barongsai, atraksi senjata dari kolone senapan Batalyon Marinir Pangkalan 4 Tanjungpinang, serta atraksi gabungan Tim SAR, Satpol PP, Pemadam Kebakaran, dan PMI Kota Tanjungpinang yang menampilkan simulasi penanganan musibah kebakaran.