Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

KONI Kepri Santuni Atlit Voli yang Alami Kecelakaan
Oleh : ron/dd
Kamis | 25-10-2012 | 13:06 WIB
nur_kunjungi_atlit.jpg Honda-Batam
Nur Syafriadi, ketua KONI Kepri mengunjungi Sudarmanto, atlit yang mengalami kecelakaan.

BATAM, batamtoday - Ketua KONI Kepri, Nur Syafriadi memberikan santunan kepada Sudarmanto, atlit bola Voli Kepri yang mengalami kecelakaan dan dirawat di Kamar 4 ruang Anggrek Rumah Sakit BP Batam pada Kamis (25/10/2012) siang.


Sudarmanto sendiri merupakan anggota Polri berpangkat Bripda yang bertugas di Polsek Bintan Utara. Mengalami kecelakaan dua minggu lalu tanggal 11 Oktober 2012 pukul 12.00 WIB di KM 28 Toa Paya, Bintan. Akibat kecelakaan tersebut mengalami luka serius gusi terbelah, idung, tulang pipi patah dan harus dioperasi akibat terbentur dengan dashboard mobil.

Kepada wartawan Nur mengatakan KONI hanya berpartisipasi untuk membantu sebagai bentuk keprihatinan terhadap atlit yang telah membela Provinsi Kepri di PON Riau dan memberikan santunan sejumlah uang.

"Kita lihat nanti, kalau memang masih kurang kita siap bantu lagi. Sebenarnya yang berkewajiban itu institusinya, KONI hanya berpartisipasi membantu," kata Nur kepada wartawan.

Sementara, dokter yang menangani Sudarmanto mengatakan saat dibawa ke Rumah Sakit BP Batam kondisinya sangat buruk dan harus menggunakan ventilator. Namun sekarang kondisinya sudah mulai membaik.

"Bicara memang belum tapi komunikasi dengan keluarga sudah bisa. Langkah ke depan, akan dilakukan rekonstruksi perbaikan rahang atas namun masih menunggu kondisi pasien membaik," terang dokter itu.