Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pelindo Renovasi Pelabuhan Internasional Sri Bintan Pura
Oleh : ah/dd
Kamis | 25-10-2012 | 12:41 WIB
pelabuhan_sbp.jpg Honda-Batam
Pelabuhan Internasional Sri Bintan Pura, Tanjungpinang.

TANJUNGPINANG, batamtoday - Pelindo Tanjungpinang melakukan renovasi terminal kedatangan Pelabuhan Internasional Sri Bintan Pura sebagai bentuk peningkatan pelayanan bagi penumpang.


Raja Nurdin, Humas Pelindo Tanjungpinang mengatakan terminal kedatangan pelabuhan tersebut akan dibangun dua lantai dan dilengkapi sarana yang berkualitas.

"Intinya kami ingin mewujudkan sebuah ruang tunggu penumpang yang aman dan nyaman," kata Nurdin, Kamis (25/10/2012).

Selain itu, adapun yang jadi sasaran utama adalah, pembangunan dua lantai terminal kedatangan dimana setelah melakukan cap pasport para penumpang yang mau ke luar negeri bisa beristirahat di lantai dua, dengan ditunjang fasilitas TV, AC, tangga ekskalator, maupun fasilitas lainnya.

"Kapasitas tampungan pelabuhan internasional mencapai 200-300 orang, sementara untuk pelayanan kapal sendiri akan dibuat, sebuah wadah atau tempat penampungan barang saat kapal berlabuh sehingga membuka peluang untuk para buruh meraup rezki dengan sistem yang direncanakan" tambah Nurdin.

Nurdin menyebutkan anggaran pembangunan sepenuhnya berasal dari Pelindo Pusat.