Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Ketua DMI Kepri H. Muhammad Rudi Soroti Potensi Besar Lingga
Oleh : Redaksi
Selasa | 17-09-2024 | 09:04 WIB
1709_rudi-lingga_03934382372738.jpg Honda-Batam
Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Provinsi Kepulauan Riau, H. Muhammad Rudi saat mengunjungi Kabupaten Lingga Provinsi Kepri, Senin (16/9/2024). (Foto: Net)

BATAMTODAY.COM, Lingga - Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Provinsi Kepulauan Riau, H. Muhammad Rudi mengunjungi Kabupaten Lingga, Senin (16/9/2024). Kunjungan tersebut disambut antusias oleh masyarakat setempat, terutama di Masjid Al-Mubarak, Desa Panggak Darat, Daik.

Rudi hadir bersama Aunur Rafiq, dan kehadiran keduanya dinilai mempererat hubungan dengan masyarakat Lingga. "Saya hadir untuk memenuhi undangan pengurus DMI, semoga ini menjadi ajang silaturahmi yang mempererat hubungan kita," ujar Rudi dalam pidatonya.

Dalam kunjungannya, Rudi menyampaikan keinginan agar Kabupaten Lingga dapat berkembang lebih pesat, terutama di sektor pembangunan dan ekonomi. Menurutnya, Lingga memiliki potensi besar yang belum sepenuhnya tereksplorasi.

"Daerah ini sangat potensial untuk menjadi salah satu destinasi wisata religi unggulan di Kepulauan Riau. Jika dikelola dengan baik, sektor ekonomi pun akan ikut terdorong," kata Rudi.

Ia juga menyatakan komitmennya untuk mengoptimalkan potensi setiap kabupaten/kota jika terpilih sebagai Gubernur Kepri. Fokus pembangunan infrastruktur dasar akan menjadi prioritas utama agar setiap daerah, termasuk Lingga, dapat berkembang secara maksimal.

"Semoga pertemuan ini membawa manfaat dan kemajuan bagi seluruh masyarakat Kepri," ujar Rudi.

Sebagai bentuk dukungan, Muhammad Rudi memberikan bantuan sebesar Rp 10 juta untuk pembangunan dua masjid. Aunur Rafiq juga turut memberikan sumbangan masing-masing Rp 5 juta bagi dua masjid tersebut.

Editor: Gokli