Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Golkar Pimpin Perolehan Suara DPR RI Dapil Kepri, Rizki Faisal Melenggang ke Senayan
Oleh : Aldy
Sabtu | 09-03-2024 | 14:04 WIB
Rizki-golkar-01.jpg Honda-Batam
Rizki Faisal, Caleg Partai Golkar yang bakal duduk di Senayan periode 2024-2029.

BATAMTODAY.COM, Batam - Pemilihan legislatif 2204 untuk DPR RI, merupakan pertarungan paling sengit bagi Calon Legislatif (Caleg) Dapil Provinsi Kepri.

Sebab, pada hasil rapat Pleno KPU Batam, Jumat (8/3/2024), dari empat orang Anggota DPR RI (incumbment), hanya satu yang bakal kembali ke singgasana di Senayan. Untuk memastikan hal yang tersebut, tentunya masih menunggu rapat pleno KPU Provinsi Kepri.

Pada rapat pleno KPU Batam, Partai Golkar adalah partai peraih suara terbanyak. Dengan demikian kursi pertama diamankan oleh Rizki Faisal yang meraih 73.664 suara. Di mana suara partai terkumpul sebanyak 166.147 suara, dan menumbangkan petahana Cen Sui Lan.

"Saya dan tim beserta partai kebanggaan yakni Golkar, mengucapkan terima kasih banyak kepada masyarakat Kepri yang telah memberikan dukungan dan suaranya ke saya dan partai. Insyaallah kami akan mengemban amanah ini dengan sebaik-baiknya," ucap Rizki Faisal, Sabtu (9/3/2024).

Secara personal Caleg, suara terbanyak diraih oleh Endipat Wijaya dari Partai Gerindra. Caleg yang satu ini memang sudah diprediksi masyarakat Kepri sebagai kuda hitam dan pertarungan menuju Senayan tahun ini.

Dengan kegigihan seorang Ketua DPP Gerindra menyambangi masyarakat Kepri hingga ke pelosok, akhirnya membuahkan hasil. "Endipat Wijaya wijaya meraih 105.413 suara, dengan perolehan suara partai sebanyak 164.310 suara," hasil pelno KPU Batam Jumat (8/3/2024).

Satu lagi petahana yang tumbang oleh pendatang baru, bertarung di partai yang sama, Randi Zulmariadi berhasil menumbangkan politikus senior partai NasDem yang juga sebagai petahana. Randi yang juga merupakan putra dari Wali Kota Batam, Muhammad Rudi ini, berhasil memperoleh 85.670 suara dan suara partai sebanyak 151.776 suara, secara otomatis Nyat Kadir harus beristirahat dari seorang legislator Senayan.

Hal menarik juga terjadi di tubuh partai PDI-Perjuangan, pertarungan menuju Senayan untuk memperebutkan kursi keempat juga tak kalah sengit. Ditubuh partai moncong putih itu diwarnai dengan majunya seorang Soerya Respationo yang notabenenya merupakan Ketua DPD PDI-P Kepri.

Bertarung dengan incumbment, Soerya Respationo ditumbangkan oleh Celag sesama partai yakini Sturman Panjaitan, meraih 59.460 suara mengungguli Soerya lebih dari 2.000 suara. Soerya meraih 57.363. Total suara PDIP sebanyak 149.222. Dengan demikian, Soerya Respationo kembali urung menuju singgasana di Senayan.

Editor: Gokli