Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Elektabilitas Capai 4 Persen, Median dan SPIN Prediksi Partai Gelora Melenggang Ke Senayan di Pemilu 2024
Oleh : Redaksi
Minggu | 11-02-2024 | 09:04 WIB
anis_matta_fahri_hamzah_b2.jpg Honda-Batam
Ketua Umum Partai Gelora Anis Matta dan Wakil Ketua Umum Fahri Hamzah (Foto: Istimewa)

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Dua lembaga survei merilis hasil survei terbaru menjelang masa tenang Pilpres 2024 atau empat hari sebelum hari pencoblosan pada 14 Pebruari 2024. Dua lembaga survei itu, memprediksi Partai Gelombang Rakyat (Gelora) lolos ke Senayan pada Pemilu 2024.

Kedua lembaga survei tersebut, adalah Lembaga survei Media Survei Nasional (Median) dan lembaga Survey and Polling Indonesia (SPIN). Mereka membagikan temuannya terkait elektabilitas partai peserta Pemilu 2024, pada Sabtu (10/2/2024).

Median dalam surveinya, menegaskan, bahwa Partai Gelora berpotensi menembus Senayan. Dalam survei diambil pada 30 Januari-4 Februari 2024 dengan populasi survei seluruh warga yang memiliki hak suara, itu Partai Gelora meraih 4 persen.

Dalam pemaparannya, peneliti senior Median, Ade Irfan Abdurrahman mengatakan, elektabilitas Partai Gelora mengalami kecenderungan naik menjelang pelaksana pemilu 14 Februari mendatang.

Meningkatnya elektabilitas Partai Gelora, menurutnya lebih disebabkan oleh kesadaran masyarakat terhadap janji dan program yang ditawarkan, seperti program kuliah gratis, peningkatan gizi ibu hamil, dan sebagainya.

"Beberapa program pro rakyat yang ditawarkan Gelora ternyata cukup tertanam masuk ke benak calon pemilih," katanya.

Survei ini dilakukan melalui wawancara tatap muka langsung terhadap 1.100 responden yang telah memiliki hak memilih. Margin of eror lebih kurang 2,95 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Hal senada disampaikan lembaga Survey and Polling Indonesia (SPIN) dalam suveinya. SPIN juga memprediksi Partai Gelora berpeluang tembus masuk ke Senayan dalam Pemilu 2024.

"Elektabilitas Gelora telah memenuhi ambang batas parlemen dan akan lolos ke parlemen pusat," kata Igor Dirgantara, Direktur Eksekutif SPIN.

Menurut Igor, Partai Gelora mendapatkan 4,1% suara pemilih. , sementara Partai Gelora 4,1%. Angka ini merupakan peningkatan dari data survei sebelumnya, yakni periode 28-31 Januari 2024. Saat itu, elektabalitas Partau Gelora mencapai 3,6%.

Survei SPIN tersebut dilakukan dalam rentang waktu 5-8 Februari 2024, dengan menggunakan metode random digit dialing dan menggunakan bantuan kuesioner yang dilakukan oleh surveyor terlatih.

Dalam pengambilan sampel, SPIN melibatkan 1.200 responden di 34 provinsi di seluruh Indonesia. Hasilnya, margin of error (MoE) kurang lebih 2,8 persen dengan tingkat kepercayaan 95%.

Dengan demikian, dengan Partai Gelora dalam persentase parliamentary threshold atau ambang batas parlemen 4%, Median SPIN menyatakan, akan ada 10 partai yang lolos masuk ke Senayan dalam Pemilu 2024.

Berikut 10 elektabilitas partai politik terbaru menurut hasil survei Median:

  1. Gerindra (20,4 persen)
  2. PDIP (19,2 persen)
  3. Golkar (10,0 persen)
  4. PKB (9,0 persen)
  5. Nasdem (7,1 persen)
  6. PKS (5,8 persen)
  7. Demokrat (4,3 persen)
  8. PAN (4,2 persen)
  9. PSI (4,2 persen)
  10. Partai Gelora (4,0 persen)

Berikut 10 elektabilitas partai politik terbaru menurut hasil survei SPIN:

  1. Partai Gerindra (22 persen)
  2. PDIP (19,2 persen)
  3. Partai Golkar (10,2 persen)
  4. PKB (8 persen)
  5. Partai Nasdem (6,1 persen)
  6. PKS (5,9 persen)
  7. Partai Demokrat (5 persen)
  8. PAN (4,4 persen)
  9. PSI (4,2 persen)
  10. Partai Gelora (4,1 persen)

Editor: Dardani