Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

AMD Ryzen 3 7320U, Prosesor Terbaik untuk Laptop Terjangkau
Oleh : Roni Ginting
Sabtu | 05-08-2023 | 19:44 WIB
AMD7020-Series.jpg Honda-Batam
AMD Ryzen™ 3 7320U. (Istimewa)

BATAMTODAY.COM, Jakarta - AMD meluncurkan jajaran prosesor AMD Ryzen 7020 Series ditujukan menjadi prosesor terbaik untuk laptop terjangkau pada September 2022 lalu. Salah satu SKU dari lini prosesor ini adalah AMD Ryzen 3 7320U dengan konfigurasi 4 core 8 thread dan dilengkapi grafis terintegrasi Radeon 610M Graphics.

Sebagai prosesor terbaik untuk laptop terjangkau, AMD Ryzen 3 7320U mendukung berbagai standar terbaru seperti memori LPDDR5 yang kencang, decoder AV1 untuk multimedia, grafis arsitektur modern RDNA 2, konektivitas WiFi 6e, prosesor keamanan Microsoft Pluton, serta efisiensi daya tinggi berkat penggunaan fabrikasi 6 nm TSMC.

Selain dari sisi fitur, secara performa prosesor terbaik untuk laptop terjangkau ini memiliki kemampuan yang lebih tinggi dibandingkan kompetitor di kelas harga yang setara. AMD mengklaim performa hingga 80% lebih tinggi di aplikasi produktivitas dan 94% lebih kencang di aplikasi kreasi konten.

Agar lebih mengetahui kemampuan yang dimiliki oleh Ryzen 3 7320U, berikut adalah cuplikan review dari JagatReview selaku media teknologi kenamaan di Indonesia.

Cinebench R15

Cinebench R15 adalah aplikasi pengujian untuk mengetahui kemampuan prosesor dalam melakukan aktivitas rendering 3D. Berkat tenaga 4 Core 8 Thread yang terdapat pada prosesor terbaik untuk laptop terjangkau ini, ia mampu mendapatkan skor sebesar 795 poin. Angka ini bahkan lebih tinggi hingga 60% dibandingkan dengan kompetitor sekelas.

Adobe Premiere Pro CC 2022

Adobe Premiere Pro adalah aplikasi yang umum digunakan untuk editing video. Pengujian yang dilakukan adalah export video berdurasi 2 menit 7 detik dari media Full HD 60 FPS menjadi Youtube Full HD 60 FPS menggunakan renderer software sehingga hanya menggunakan tenaga prosesor. Tampak pada pengujian bahwa AMD Ryzen 3 7320U mampu memberikan performa kecepatan export lebih kencang dibandingkan kompetitor sekelas. Hal ini tentunya menjadikan prosesor terbaik untuk laptop terjangkau menjadi lebih ungul.

Namun, penasaran juga ga sih apakah prosesor terbaik untuk laptop terjangkau satu ini juga mampu dalam menjalankan game esports? Berikut adalah pengujian yang dilakukan oleh JagatReview pada sebuah laptop berprosesor AMD Ryzen 3 7320U, yakni Lenovo Ideapad Slim 1.

Dota 2

Terlihat pada pengujian yang dilakukan pada resolusi 720p, dan pengaturan
grafis Fastest Render Scale 100%, prosesor terbaik untuk laptop terjangkau ini dengan mudah berjalan hingga 80 FPS. Sebuah angka yang sangat nyaman untuk dimainkan berkat dukungan AMD Radeon 610M Graphics.

CSGO

Pengujian gaming berikutnya dalam menguji prosesor terbaik untuk laptop terjangkau adalah CSGO. Game Esports ini sangat mampu dijalankan hingga 100 FPS berkat dukungan AMD Radeon 610M Graphics yang sudah berarsitektur RDNA 2. Tak perlu khawatir lagi untuk bermain game esports di kala waktu luang.

Valorant

Valorant juga menjadi salah satu game esports yang cukup digandrungi kala ini. AMD Ryzen 3 7320U, sebagai prosesor terbaik untuk laptop terjangkau, berdasarkan hasil pengujiannya sangat mampu menjalankan game ini hingga 110 FPS! Angka yang cukup fantastis bukan.

Konsumsi Daya

Berkat fabrikasi 6 nm, arsitektur Zen 2 dan RDNA 2, serta dukungan berbagai standar memori dan interkoneksi modern, laptop bertenaga Ryzen 3 7320U mampu bertahan hingga 10 jam pada pengujian video playback 1080p.

Untuk daftar laptop yang sudah menggunakan prosesor terbaik untuk laptop terjangkau ini, bisa kamu temukan di bawah ini:

1.ACER Aspire 3 Slim
Sudah didukung oleh prosesor terbaik untuk laptop terjangkau, laptop ACER Aspire 3 Slim juga sudah mengemban berbagai teknologi kekinian seperti RAM LPDDR5, media penyimpanan SSD M.2 NVMe 4.0, dan mendukung Windows 11 Home. Tentunya hal ini mampu meningkatkan produktivitas penggunanya dan kebutuhan game ringan.

2. HP 14S
Laptop yang sudah bertenaga prosesor terbaik untuk laptop terjangkau ini adalah hasil kolaborasi dari AMD dengan HP. Melalui kombinasi AMD Ryzen 3 7320U dan AMD Radeon 610M Graphics, laptop ini mampu memberikan kebutuhan multitasking maupun produktivitas yang mumpuni bagi penggunaan sehari-hari.

3. Lenovo Ideapad Slim 1
AMD juga bekerja sama dengan Lenovo untuk menghadirkan laptop bertenaga prosesor terbaik untuk laptop terjangkau, yakni Lenovo Ideapad Slim 1. Juga sudah bertenaga prosesor AMD Ryzen 3 7320U dan AMD Radeon 610M Graphics, laptop ini juga sudah mengemban dukungan teknologi kekinian seperti RAM dual-channel LPDDR5 dan juga media penyimpanan SSD M.2 NVMe 4.0.

4. ASUS Vivobook Go 14
AMD bekerjasama dengan ASUS sebagai salah satu brand laptop populer yang memiliki beragam rangkaian produk. Di kelas menengah dengan banderol terjangkau tetapi dengan spesifikasi yang cukup mumpuni di kelasnya, Vivobook GO 14 bisa dijadikan pilihan karena sudah memiliki performa untuk gaming esports dan spesifikasi yang terbilang memadai berkat prosesor baru dari AMD Ryzen 3 7320U dengan AMD Radeon 610M Graphics.

Kesimpulan

AMD Ryzen 3 7320U tidak diragukan lagi untuk menyandang gelar prosesor terbaik untuk laptop terjangkau. Melalui 4 Core 8 Thread yang dihadirkan, prosesor ini juga sudah mengemban berbagai teknologi kekinian terbaru seperti RAM LPDDR5, dan juga media penyimpanan SSD M.2 NVMe 4.0. Berkat dukungan grafis terintegrasi AMD Radeon 610M yang sudah berarsitektur RDN 2, prosesor ini juga mengemban berbagai fitur kekinian seperti AV1 Decoder, konektivitas WiFi 6e, keamanan Microsoft Pluton, dan daya tahan baterai yang luar biasa.

Tentu berkat itu semua, prosesor terbaik untuk laptop terjangkau satu ini pastinya dapat memenuhi segala kebutuhan harian para penggunanya. Mulai dari browsing, multitasking, kerja kantoran, editing ringan, hingga bermain game esports juga dapat dilakukan dengan lancar menggunakan AMD Ryzen 3 7320U.

Editor: Yudha