BATAMTODAY.COM, Bintan - PT Bintan Resort Cakrawala (BRC) mengajak 600 pelajar SD dan SMP di Kabupaten Bintan untuk mengenal lebih dekat industri perhotelan dan resort yang ada di Kawasan Lagoi.
Pengenalan industri perhotelan di resort ini merupakan wujud nyata PT BRC dalam mendukung pendidikan di Kabupaten Bintan, yang dikemas dalam program Kasih Sayang 2023.
Bhakti Adi Candra, pimpinan pelaksana kegiatan peduli pendidikan itu, menyampaikan pelajar yang mengikuti pengenalan hotel dan resort itu terdiri dari 345 siswa/siswi perwakilan tingkat SMP dan 265 siswa/siswi tingkat SD dari Kecamatan Teluk Sebong Lagoi, Bintan.
"Kegiatan dibagi menjadi tiga rangkaian, yang dimulai pada tanggal 13 Juni 2023 bagi pelajar SMP dan pelajar SD pada tanggal 17 dan 18 Juni 2023," jelas Candra, Selasa (13/6/2023).
Khusus bagi pelajar SD, selain diajak berkeliling resort pada tanggal 17 dan Juni 2023, juga diadakan berbagai kompetisi yang terkait dengan aktivitas di industri perhotelan, di antaranya lomba chef cilik, lomba ranking 1, juga lomba bercerita.
Dalam lomba chef cilik, anak-anak menunjukkan keterampilan memasak dan berkompetisi dalam menciptakan hidangan yang kreatif dan lezat. Sementara kompetisi ranking 1, bertujuan untuk meningkatkan pemahaman tentang industri perhotelan dan pariwisata, melalui berbagai pertanyaan dan tantangan yang terkait dengan aspek-aspek penting dalam industri.
Selain kompetisi yang berfokus pada keterampilan dan pengetahuan, juga ada lomba bercerita berhubungan dengan pariwisata dan perhotelan, dan menyampaikannya dengan cara yang menarik dan menginspirasi.
Lomba ini tidak hanya mengasah keterampilan berbahas. Peserta, tetapi juga mengajarkan mereka tentang bagaimana cerita dapat menjadi alat yang efektif untuk mempromosikan destinasi wisata.
"Pelaksanaan Program Kasih Sayang tahun 2023 ini, tidak terlepas dari dukungan dan kolaborasi antara PT BRC dengan hotel dan resort di Lagoi," ujarnya.
Ada enam perusahaan di Lagoi yang turut berkolaborasi dalam Program Kasih Sayang, di antaranya Safari Lagoi Bintan, Hotel Grand Lagoi by Wilson, Pantai Indah Lagoi Bintan, Banyan Tree Resort, Treasure Bay Bintan, Nirwana Gardens serta Kamuela Villa.
Dikatakan Chandra, yang mewakili management PT BRC, Hebron Habeahan, menegaskan pelajar harus memiliki mimpi, karena itu menjadi kunci dalam mencapai cita-cita yang mereka impikan. Kegiatan yang dilakukan oleh PT BRC kepada pelajar, merupakan sarana untuk membantu mempertahankan dan mewujudkan cita-cita.
Rangkaian kegiatan diawali dengan pembukaan di Safari Lagoi, salah satu objek wisata populer di Kawasan Bintan Resorts, dihadiri oleh Hosni, Kepala Bidang Pembinaan SMP Dinas Dinas Pendidikan Kabupaten Bintan; Julpri Ardani, Camat Teluk Sebong; Hebron Habeahan, General Manager Finance dan Admin PT BRC; perwakilan pengelola Safari Lagoi dan para Kepala Sekolah SMP yang berpartisipasi dalam kegiatan ini.
Editor: Gokli