Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Tinjau Kesiapan Arus Mudik Lebaran 2012

Kepala BP Batam Sidak Pelabuhan dan Bandara
Oleh : ali/dd
Sabtu | 11-08-2012 | 16:48 WIB

BATAM, batamtoday - Kepala BP Batam, Mustofa Wijaya melakukan ispeksi mendadak guna memeriksa kesiapan mudik lebaran di Pelabuhan Domestik Sekupang dan Bandara Hang Nadim, Sabtu (11/8/2012).


Setibanya di Pelabuhan Domestik Sekupang, Mustofa dan rombongan langsung menuju ke dermaga dan memeriksa ponton keberangkatan kapal. Setelah beberapa saat berdiskusi dengan Mugi Utomo, Kepala Satuan Kerja (Kasatker) Kantor Pelabuhan, dilanjutkan dengan pemeriksaan ruang kedatangan penumpang.

Kepada wartawan, Mustofa mengatakan, menjelang lebaran akan terjadi peningkatan jumlah penumpang. Untuk itu, pihaknya harus memastikan bahwa pelabuhan telah siap guna melayani arus penumpang mudik.

"Ke sini melihat fasilitas-fasilitas. Memeriksa apakah ada kekurangan terutama di bagian ponton jangan sampai ada kebocoran," ujar Mustofa.

Dia juga menambahkan, jauh hari sebelum mudik, pihaknya telah lakukan persiapan seperti penggantian ponton yang baru di terminal keberangkatan, agar jangan sampai membahayakan penumpang nantinya.

"Kalau untuk fasilitas lain akan kita perbaiki secara berangsur," katanya.

Sementara itu, di Bandara Hang Nadim, Mustofa melakukan peninjauan ke berbagai sudut bandara, seperti ruang keberangkatan dan kedatangan. Posko Lebaran yang dikelola oleh Polsek Kawasan Bandara Hang Nadim juga tak luput dari perhatian Mustofa.

Selain itu, saat di lantai II bandara, tepat di ruang tunggu A7 dan A8, Mustofa menyampaikan, pihak pengelola bandara maupun maskapai penerbangan harus mengutamakan keselamatan penumpang.

"Bila ada yang sakit harus diprioritaskan penanganannya," kata Mustofa yang juga menyempatkan diri menyapa para pemudik yang hendak meninggalkan Batam.