Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Antisipasi Gangguan Kamtib, Lapas Narkotika Tanjungpinang Tingkatkan Troling di Brandgang
Oleh : Devi Handiani
Selasa | 22-11-2022 | 20:24 WIB
troling-branggang.jpg Honda-Batam
Kepala KPLP Lapas Narkotika Tanjungpinang saat melakukan Troling di Branggang Lapas, Selasa (22/11/2022). (Ist)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (KPLP) Lapas Narkotika Kelas II A Tanjungpinang, melakukan kontrol keliling (Troling) di area brandgang Lapas untuk mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban.

Brandgang merupakan area di antara pagar luar dan pagar dalam Lapas. Area ini adalah area steril yang tidak bisa sembarangan warga binaan memasukinya.

Pengecekan ini dilakukan langsung Kepala KPLP beserta staf pengamanan. Pengecekan dilakukan mulai dari pos menara 1 hingga 4 dan seputaran fasilitas pengamanan, sekaligus melakukan pemotongan rumput di area branggang, fasilitas keamanan seperti pagar, tembok, jaringan listrik serta CCTv dilakukan pengecekan dan perawatan.

Kalapas Kelas IIA Narkotika Tanjungpinang, Wahyu Hidayat, mengharapkan langkah ini menjadi langkah awal deteksi dini menghindari dari hal-hal yang tidak diinginkan atau adanya ganguan keamanan.

"Semoga dengan dilakukannya pengecekan seperti ini bisa lebih menghindari segala hal yang tidak diinginkan di lingkungan Lapas," ucapnya, Selasa (22/11/2022).

Sementara Kepala KPLP, Heri Aguswanto, mengatakan, hal tersebut sesuai dengan Permenkumham nomor 33 tahun 2015, Pasal 33 tentang Pengamanan Lapas dan Rutan serta kegiatan pengecekan & pengontrolan serta perawatan area-area vital akan dilakukan secara berkala demi menghindari gangguan Kamtib.

Editor: Gokli