Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Keracunan Napi dan Staf Lapas Sudah Tertangani
Oleh : Gokli/Dodo
Jum'at | 10-08-2012 | 11:28 WIB

BATAM, batamtoday - Puluhan napi dan beberapa orang staf Lapas kelas II/A Batam sudah tertangani dengan baik secara medis. Bahkan yang sempat menderita diare dan mules sudah dapat beraktivitas seperti biasanya.


Kepala Lapas Kelas II/A Batam, Sutrisman dengan tegas mengatakan semua napi dan staf yang sempat mengalami diare dan mules-mules setelah menyantap menu berbuka puasa bersama Gerakan Masyarakat Peduli Akhlak Mulia (GMPAM) sudah sehat setelah mendapat pertolongan medis di klinik yang tersedia di dalam Lapas.

"Sudah sehat semua mas, tak ada lagi yang sakit setelah diberikan obat oleh petugas medis di Lapas,"paparnya.

Ditambahkannya, sejak kejadian itu tak satu orangpun napi maupun pegawai lapas yang dirawat di rumah sakit, mules-meles maupun diare yang mereka derita sudah tertolong dengan mengkonsumsi obat medis.

"Kemarin sore aja napi yang sempat sakit itu sudah bisa main bola dengan saya. Semua sudah sehat bugar mas tak ada masalah,"katanya.

Sejak kejadian itu, kata Sutrisman pihak GMPAM mendatangkan tiga dokter dari Rumah Sakit BP Kawasan. Selain itu, mereka juga memberikan bantuan obat-obatan untuk mengatasi mules-mule dan diare tersebut.

"GMPAM kemarin ada juga datangkan dokter untuk membantu memberikan pertolongan medis. Selain itu, mereka juga berikan obat-obatan dan dititip di sini," tutupnya.