Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Silaturahmi dengan Masyarakat, Polsek Balai Karimun Serahkan Bantuan Paket Sembako
Oleh : Freddy
Jumat | 11-11-2022 | 17:42 WIB
kapolsek-tomas1.jpg Honda-Batam
Kapolsek Balai Karimun, Kompol Edy wiyanto bersilaturahmi dengan tokoh masyarakat dan tokoh agama Kecamatan Selam Gelam. (Istimewa)

BATAMTODAY.COM, Karimun - Polsek Balai Polres Karimun menggelar kegiatan silaturahmi serta tatap muka bersama tokoh masyarakat, tokoh agama serta tokoh adat di Kecamatan Selat Gelam, Jumat (11/11/2022).

Pada kesempatan tersebut juga Kapolsek Balai Karimun, Kompol Edy wiyanto bersama 15 personelnya memberikan bantuan sosial berupa 50 paket sembako dan 50 nasi kotak.

Hadir dalam kegiatan Jumat Berkah tersebut antara lain Camat Selat Gelam, Kades Pulau Parit serta para tokoh masyarakat dan tokoh agama dan pada kesempatan itu dilakukan dialog d Kapolsek dengan masyarakat terkait kamtibmas.

"Sebagian paket sembako juga kita laksanakan secara door to door, sembari kita silaturahmi kepada masyarakat. Dengan kehadiran kita di tengah masyarakat dapat membantu permasalahan warga yang ada di pulau ini," terang Kapolsek.

Sementara Kades Pulau Parit, M.Rizli menyampaikan atas nama masyarakat Desa Pulau Parit berterima kasih atas kedatangan kapolsek dan personilnya.

"Kita sangat mengapresiasi kunjungan dan bantuan yang diberikan oleh Polsek kepada masyarakat," pungkasnya.

Editor: Yudha