Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Plt Sekda Bintan Lepas Atlit dan Pelatih Kontingan Porprov Bintan
Oleh : Harjo
Jumat | 04-11-2022 | 16:38 WIB
lepas-kontingen1.jpg Honda-Batam
Acara pelepasan kontingen Porprov Kabupaten Bintan. (Harjo/BTD)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Plt Sekda Bintan Roni Kartika, secara resmi melepas 549 atlit dan pelatih kontingan Bintan, untuk Porprov Kepri V 2022 di aula kantor Bupati Bintan, Jumat (4/11/2022).

Sebanyak 549 orang kontingen Bintan yang dilepas terdiri dari 430 atlit dari 33 cabang olahraga (Cabor) dan para pelatih, meneger serta official.

Roni Kartika menyampaikan apresiasinya, atas semangat, loyalitas dari seluruh atlit, pelatih Cabor Bintan, serta semua yang terlibat guna menyukseskan penyelenggaraan Porprov Kepri 2022.

"Bintan selaku tuan rumah, harus sukses dalam penyelenggaraan dan sukses prestasi," ujarnya.

Dari sisi lain, Roni berharap Bintan sebagai tuan rumah, harus bisa berprilaku ramah dan terbuka, saat menerima kehadiran atlit dari daerah lain. Selain itu, harus bisa menjelaskan seluruh informasi yang dibutuhkan orang dari laur Bintan, termasuk potensi wisatanya.

"Sehingga seluruh kontingan dan yang terlibat dalam ivent ini, harus update infomasi, agar ekonomi Bintan kedepan semakin cepat bangik dan semakin baik," paparnya.

Editor: Yudha