Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Rembetan Api Nyaris Ledakkan Dua Tangki Solar
Oleh : Gokli/Dodo
Jum'at | 27-07-2012 | 14:01 WIB

BATAM, batamtoday - Dua tangki solar bermuatan 12 ton di pelabuhan rakyat Dapur 12, Sagulung nyaris meledak. Pasalnya, rembetan yang membakar kapal kayu Budi Jasa 17, Jumat (27/7/2012) dini hari, sempat menyambar ke arah gudang penampungan solar tersebut. Beruntung, warga dengan cepat mengamankan gudang solar dari kobaran api yang mulai merembet.


Salah seorang warga, Ahmadi mengatakan kobaran api yang membakar kapal kargo tersebut nyaris menyambar gudang solar yang disebut milik Danil. Tapi, karena warga sigap, akhirnya gudang solar dapat terhindar dari kobaran api.

"Kalau kami telat sedikit saja, mungkin perkampungan ini sudah rata dilalap api," katanya.

Informasi yang dapat dihimpun dari warga, gudang tersebut menampung solar dari beberapa kapal kayu yang memiliki tangki. Kapal-kapal tersebut membawa solar dari laut ke dalam gudang. Sementara, pemilik yang disebut bernama Danil bukan warga setempat, melainkan warga lain yang hanya sesekali mendatangi lokasi.

"Gudang itu baru dua bulan, kalau pemilik pastinya saya kurang tahu. Warga di kampung ini sebut milik Danil," kata Badung, pemilik rumah dekat gudang.

Di sisi lain, warga juga menolak keberadaan gudang tersebut. Selain diduga ilegal, bangunan yang terbuat dari kayu itu juga ditakutkan suatu saat akan menimbulkan kebakaran hebat. Sama seperti yang baru terjadi, jika saja rembetan api dari kapal kayu menyambar gudang itu, mungkin seluruh perumahan warga akan hangus dilahap api.

"Itulah, kalau tadi api sempat menyambar gudang solar itu, mungkin kondisinya sudah lain. Rumah warga mungkin sudah rata dilalap api," kesal Ahmadi.