Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

KLM Indra Jaya Tenggelam di Perairan Pulau Abang

Raja Fatahillah Ditemukan Tak Utuh
Oleh : Ali/Dodo
Rabu | 11-07-2012 | 16:00 WIB

BATAM, batamtoday - Satu korban tenggelamnya KLM Indra Jaya 188 yang hilang, Raja Fatahillah ditemukan di sekitar perairan Katang, 10 mil arah  selatan dari titik lokasi tenggelamnya kapal yang mengangkut 6.100 sak semen itu.


Jasad Raja ditemukan dalam posisi mengambang dengan kondisi tubuh yang sudah tak utuh pada Rabu (11/7/2012) sekitar pukul 13.45 WIB atau dua jam lebih setelah jasad Julkifil Saragih ditemukan sebelumnya.

"Korban ini ditemukan dengan kondisi mengapung telungkup, pakaian tidak utuh, tangan kanan putus dan rambut sudah tidak ada," ujar Kolonel Laut (P) Nurhidayat, Komandan Pangkalan Angkatan Laut Batam kepada batamtoday.

Kedua korban yang telah ditemukan, saat ini dibawa ke RSOB Sekupang guna dilakukan visum. Sementara diketahui, korban lainnnya Heng Lam (38) merupakan Nahkoda KLM Indra Jaya 188 belum berhasil ditemukan dan tim terus intensif melakukan pencarian.

"Petugas di lapangan sudah berupa semaksimal mungkin melakukan penyisiran. Diharapkan, satu korban yang belum ditemukan dapat segera kita deteksi keberadaannya dan dilakukan evakuasi secepatnya," pungkas Nurhidayat.