Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Rudi Janji Selesaikan Masalah PSB di Batam
Oleh : Gokli/Dodo
Rabu | 11-07-2012 | 13:47 WIB
Rudi-PKB.gif Honda-Batam
Rudi, Wakil Wali Kota Batam.

BATAM, batamtoday - Menyikapi banyaknya permasalahan yang terjadi pada saat penerimaan siswa baru membuat pemerintah semakin gerah. Khususnya masalah pungutan, Wakil Wal Kota Batam, Rudi berjanji akan menyelesaikan pada hari ini, Rabu (11/7/2012).


"Saya janji akan selesaikan hari ini, semua kepala sekolah akan saya panggil," kata Rudi seusai menghadiri acara sunatan massal di Kecamatan Seibeduk.

Menurutnya, masalah penerimaan siswa baru baik sistim online maupun dengan penambahan kuota 20 persen, sudah ditetapkan oleh pemerintah. Selain itu, biaya pungutan yang diperbolehkan hanya uang seragam sekolah dan pembelian Lembar Kerja Siswa (LKS).

"Aturannya itu semua sudah jelas. Sekali lagi saya tegaskan tak ada pungutan di luar pembelian seragam sekolah dan pembelian LKS. Kalaupun masih ada temuan masalah pungutan itu oknum yang tak bertanggungjawab," jelasnya.

Sehingga, kata Rudi pendaftaran siswa itu sebaiknya langsung dilakukan kepada para kepala sekolah. Jangan melalui orang lain yang mengatasnamakan sekolah, sehingga tidak timbul kecurangan.

"Pendaftaran sebaiknya ditujukan kepada kepala sekolah, jangan melalui orang lain," tutupnya.