Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Said Abdullah Ketua AKD Responsif dan Inovatif

Herman Herry Diganjar Penghargaan sebagai Anggota DPR Paling Visioner dan Inovatif
Oleh : Irawan
Kamis | 16-12-2021 | 08:04 WIB
herman_heryb2.jpg Honda-Batam
Mantan Ketua Komisi III DPR Herman Hery dari Fraksi PDIP

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Mantan Ketua Komisi III DPR RI dari Fraksi PDIP, Herman Herry meraih legislator Visioner dan Inovatif dalam perhelatan Kordinatoriat Wartawan Parlemen (KWP) award 2021. Sedangkan Ketua Panitia Anggaran Said Abdullah diganjar sebagai Ketua AKD Responsif dan Inovatif.

Sementara empat pimpinan DPR, yakni Ketua DPR Puan Maharani sebagai Srikandi Inspiratif, Sufmi Dasco Ahmad sebagai Pimpinan DPR Terpopuler, Muhaimin Iskandar Pimpinan DPR Humanis dan Demokratis), serta Rachmat Gobel sebagai Pimpinan DPR RI Aspiratif

Sebagai legislator, KWP menilai Herman Herry kerap kali menyampaikan pandangan-pandangan yang berbeda dan tak jarang menjadi acuan.

"Penghargaan ini menjadi motivasi bagi saya untuk tetap berkiprah di dunia politik," kata di Media Center Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (15/12/2021).

Herman Herry berharap, penghargaan yang diberikan ini dapat membuat dirinya menjadi lebih bijaksana dalam menjalankan tugas dan fungsi sebagai anggota dewan dalam menyampaikan aspirasi masyarakat. Termasuk, meningkatkan kematangan dalam berpolitik.

"Saya mohon maaf, saya orang Flores dengan gaya Indonesia Timur yang blak-blakan kadang membuat sebagian orang menyebut Herman Herry itu arogan. Padahal bukan arogan tapi karena tidak kenal saya saja," candanya.

Said Abdullah menyampaikan bahwa penghargaan ini dapat melecut dirinya dan seluruh anggota, maupun pimpinan DPR dalam meningkatkan kinerja dan pengawasan.

"Semoga penghargaan ini dapat melecut semua unsur DPR baik pimpinan maupun anggota untuk dapat lebih terbuka kepada media menunjukan kinerjanya," harap Said.

Ia berharap para anggota DPR RI dan jajaran KWP terus meningkatkan sinergi dalam rangka menjadikan DPR RI menjadi parlemen modern dengan pemberitaan yang sifatnya positif.

"DPR tidak tidur. DPR tidak duduk. DPR always (selalu,red) bekerja untuk kepentingan bersama," katanya.

Sementara Wakil Ketua DPR Muhaimin Iskandar menyambut baik sinergi antara KWP dengan institusi DPR, pimpinan dan anggota DPR sebagai upaya untuk terus mengambil peran masing-masing lebih optimal. Serta menjadikan tugas DPR lebih produktif dan memiliki kontribusi positif bagi pembangunan bangsa, terutama pembangunan demokrasi.

"DPR sebagai salah satu pilar utama demokrasi adalah pondasi yang penting untuk terus dikuatkan, dioptimalkan peran fungsi dan manfaatnya bagi negara, bangsa, rakyat dan masyarakat. Karena, kalau DPR kuat, Parlemen kuat, sama dengan memperkuat pondasi dasar demokrasi bangsa," kata Muhaimin.

Menurut Muhaimin, wartawan dan media menjadi pondasi yang penting bagi pilar demokrasi. Karena itu, ia menilai KWP Award 2021 sebagai bagian dari motivasi dorongan kepada para anggota DPR untuk terus mengabdi, berbakti dan berbuat yang terbaik bagi bangsa dan negara.

"Kita semua mendukung langkah-langkah KWP untuk terus berupaya dan berusaha bersama DPR mewujudkan Indonesia yang maju, parlemen yang modern, dan demokrasi yang berkeadilan," katanya.

Wakil Ketua DPR Rachmat Gobel menegaskan, peran media sangat besar sebagai rekan mitra strategis untuk para Anggota DPR dan Media mempunyai peranan untuk mensosialisasikan peranan apa saja yang sudah dikerjakan oleh DPR.

"Saya ucapkan terima kasih yang setinggi tingginya atas dukungan dan memberikan support kepada masyarakat luas," kata Gobel.

Gobel menyatakan bila peranan media sangat vital sebagai mitra dari DPR, dan dapat memberikan pencerahan kepada masyarakat.

"Kalau tidak ada media rumah rakyat ini akan hambar dan tidak ada cahaya jadi harus saling bersinergis," tuturnya.

Ia menyebut tugas media juga perlu memberi pencerahan supaya masyarakat tidak terjebak dengan berita hoax.

Pasalnya, akan sangat berbahaya bila masyarakat tergiring dengan pemberitaan hoax dan bisa membuat masyarakat terpecah belah.

"Harapan saya jangan sampai jadi bias dan merugikan kita semua kita sedang menghadapi pertarungan dunia," ujarnya.

Berikut daftar lengkap penghargaan KWP Award 2021

- Ketua DPR Puan Maharani (Pimpinan DPR Srikandi Inspiratif)
- Sufmi Dasco Ahmad (Pimpinan DPR Terpopuler) Virtual
- Muhaimin Iskandar (Pimpinan DPR Humanis dan Demokratis)
- Rachmat Gobel (Pimpinan DPR RI Aspiratif)
- Said Abdullah (Ketua AKD Responsif dan Inovatif)
- Masinton Pasaribu (Legislator Ter-Vokal)
- Intan Fauzi (legislator Media Daring) virtual
- Ahmad Sahroni (legislator ter-update) virtual
- Herman Khaeron (Legislator Demokratis)
- Irwan (Legislator Pendatang Baru Teraktif)
- Edhie Baskoro Yudhoyono (Legislator Teraspiratif dan Demokratis)
- Syaiful Huda (Legislator Humanis dan Peduli Pendidikan)
- Arteria Dahlan (Legislator Kontroversial) virtual
- Agung Budi Santoso (Pimpinan AKD Tak Populer)
- Fraksi PDI Perjuangan (Fraksi DPR RI Peduli Isu Lingkungan Hidup)
- Fraksi NasDem (Fraksi DPR RI Peduli Isu Pertanian)
- Fraksi Gerindra (Fraksi DPR RI Peduli Isu Pertahanan)
- Fraksi PAN (Fraksi DPR RI Peduli Isu Kesehatan)
- Fraksi PKB (Fraksi DPR RI Peduli Isu Pendidikan)
- Fraksi Demokrat (Fraksi DPR RI Aspiratif)
- Fraksi PKS (Fraksi DPR RI Peduli Isu Kebencanaan).

Editor: Surya