Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Ezi Mandalico Pimpin DPC PAN Teluksebong
Oleh : Harjo/Dodo
Sabtu | 07-07-2012 | 15:50 WIB
ketua-terpilh-Ezi-Mandalico.gif Honda-Batam
Ezi Mandalico.

TANJUNGUBAN, batamtoday – Musyawarah Cabang (Muscab) Partai Amanat Nasional (PAN) Kecamatan Teluksebong Bintan, yang dibuka langsung oleh ketua DPD PAN Bintan Hesti Gustian, di aula Desa Sebonglagoi Teluksebong, Sabtu (7/7/12) memilih Ezi Mandalico menjadi ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Kecamatan Teluksebong Bintan untuk periode 2010-2015.


Sekretaris DPD PAN Bintan Mirwan kepada batamtoday di Tanjunguban, mengatakan dengan terpilihnya kepengurusan DPC PAN di Teluksebong, diharapkan agar menghidupkan orgaisasi, seiring semakin dekatnya pesta demokrasi Pemilu 2014 mendatang.

“Dengan sudah terbentuknya kepengurusan, tentunya sangat diharapkan agar roda orgaisasi bisa dijalankan sesuai dengan harapan. Dimana, secara keseluruhan kader PAN untuk mempersiapkan diri guna menghadapi Pemilu yang akan diselenggarakan 2014,” harapnya.

Dimana kata Mirwan, secara nasional PAN menargetkan perolehan suara minimal 10%, sehingga semua kader perlu melakukan kerja keras guna meraih prestasi baik secara lokal hingga nasional.  

Hal tersebut, katanya sesuai dengan hasil kongres PAN beberapa waktu, dimana diputuskan ketua Umum DPP PAN Hatta Rajasa, direkomendasikan untuk jadi Calon Presiden (Capres) dari PAN pada 2014 mendatang.

“Hasil kongres telah memutuskan ketua umum sebagai Capres dari PAN. Makanya semua kader diharapkan bisa lebih aktif dalam menjalankan program partai, guna menyukseskan kadernya baik di tingkat daerah maupun pusat,” tambahnya.