Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

6 Partai 'Neraka' Jadi Penentu Nasib Solskjaer di Kursi Pelatih Man Utd
Oleh : Redaksi
Rabu | 06-10-2021 | 10:12 WIB
ole-mu1522.jpg Honda-Batam
Pelatih Man Utd Ole Gunnar Solskjaer.

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Selepas kalender internasional, Manchester United dihadapkan jadwal neraka yang bisa jadi penentu nasib pelatih Ole Gunnar Solskjaer.

Masa depan Solskjaer di kursi pelatih Man Utd berada di ujung tanduk usai ditahan imbang Everton 1-1 pada lanjutan Liga Inggris di Stadion Old Trafford, akhir pekan lalu.

Para personel Man Utd tak punya waktu berleha-leha selepas menjalani tugas negara di laga internasional. Cedera pemain bakal memperburuk kondisi tim yang sudah ditunggu jadwal berat.

Pertama, Man Utd bakal ditantang Leicester City di Stadion King Power, Sabtu (16/10/2021). Jamie Vardy dkk sedang berupaya keluar dari posisi ke-13 klasemen Liga Inggris.

Lima hari berselang, Cristiano Ronaldo dkk akan menjamu tim kuda hitam Atalanta di Liga Champions. Ini bukan pertandingan mudah karena tiga hari berikutnya MU bakal ditantang Liverpool di Liga Inggris.

Selanjutnya, Man Utd harus melawat ke markas Tottenham Hotspur dan tiga hari berselang dijadwalkan bertolak ke markas Atalanta. Tak berhenti sampai di situ, Man United harus menjamu juara bertahan Premier League, Manchester City.

Jabatan Solskjaer dipertaruhkan di enam partai besar Oktober-November. Pemecatan bisa terjadi jika Man Utd lebih banyak menuai kekalahan pada periode sulit ini.

Para pemain Man Utd, termasuk Ronaldo, dikabarkan tidak menyukai strategi tak jelas Solskjaer. Terlebih setelah eks pemain Juventus itu dicadangkan lawan Everton yang berujung imbang 1-1.

Sebaliknya, Solskjaer bisa membalikkan prediksi banyak kalangan jika sukses meraih hasil positif di enam partai besar itu. Setidaknya jabatannya sebagai pelatih terbilang aman hingga paruh musim.

Jadwal Neraka Man Utd:
- 16 Oktober 2021: Leicester City vs Manchester United
- 21 Oktober 2021: Manchester United vs Atalanta
- 24 Oktober 2021: Manchester United vs Liverpool
- 30 Oktober 2021: Tottenham Hotspur vs Manchester United
- 3 November 2021: Atalanta vs Manchester United
- 6 November 2021: Manchester United vs Manchester City

Sumber: CNN Indonesia
Editor: Yudha