Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

RSUD Muhammad Sani Karimun Rawat Dua PDP, Wartawan dan ASN dari Pulau Kundur
Oleh : Freddy
Kamis | 30-07-2020 | 18:52 WIB
2-pdp-lagi.jpg Honda-Batam
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Karimun, Rahmadi. (Dok Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Karimun - Setelah wartawan, giliran Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bertugas di Pulau Kundur, Kabupaten Karimun dinyatakan sebagai Pasien Dalam Pengawasan (PDP).

Kedua warga Kundur, berjenis kelamin laki-laki tersebut saat ini sedang dirawat di RSUD Muhammad Sani Tanjungbalai Karimun.

Juru Bicara Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Karimun, Rahmadi mengatakan, ASN yang menjadi PDP berasal dari Kundur Utara, berusia 43 tahun. "Dengan bertambahnya 1 orang PDP yang mulai dirawat pada Rabu (29/7/2020) semalam, berarti ada 2 PDP yang dirawat di RSUD Muhammad Sani," kata Rahmadi, Kamis (30/7/2020).

Sementara dari informasi yang diperoleh BATAMTODAY.COM, hasil swab PDP yang dikirim ke laboratorium PCR di Batam sudah keluar sore tadi dan hasilnya 1 dinyatakan positif Covid-19. Tetapi hal ini belum dimasukkan dalam update data perkembangan Covid-19 Kabupaten Karimun yang hanya sampai pukul 12.00 WIB.

Rahmadi, ketika dikonfirmasi terkait kebenaran informasi keluarnya hasil swab dua PDP, belum merespon, meskipun sudah dihubungi melalui handphone dan pesan singkat WhatsApp.

Berdasarkan update data perkembangan Covid-19 di Kabupaten Karimun per 30 Juli 2020 hingga pukul 12.00 WIB tercatat jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) 284 orang, selesai pemantauan 284 orang, proses pemantauan 0 orang.

Untuk PDP 61 orang, selesai pengawasan 59 orang, proses pengawasan rumah sakit 2 orang, proses pengawasan rumah 0 orang. PDP meninggal 3 orang, negatif PCR 3 orang.

Sementara pasien positif Covid-19 (PCR) 6 orang, proses rawat 0 orang, pasien positif Covid-19 6 orang, pasien positif Covid-19 meninggal dunia 0 orang.

Proses pemeriksaan lab PCR 80 orang, PDP diperiksa 61 orang: 3 positif, 56 negatif, 2 on proses. ODP diperiksa 5 orang: 5 negatip. OTG diperiksa 14 orang: 3 positif, 2 negatif, 9 on proses.

Untuk rapid test sudah dilakukan terhadap 1.948 orang: 27 reaktif, 21 PDP, 5 OTG, 1 ODP, non reaktif 1.921 orang.

Editor: Gokli