Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pasien Positif Covid-19 di Batam Bertambah 3 Orang, 1 di Antaranya Meninggal Dunia
Oleh : Pascall Rianghepat
Jum\'at | 05-06-2020 | 08:04 WIB
update-covid11.jpg Honda-Batam
Data Covid-19 di Batam tanggal 4 Juni 2020. (Foto: Pascall)

BATAMTODAY.COM, Batam - Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Batam, kembali mengumumkan penambahan 3 orang warga Batam yang terkonfirmasi positif Covid-19. Dengan adanya penambahan ini, total pasien positif Covid-19 di Batam menjadi 154 orang.

"Data ini merupakan hasil pemeriksaan swab oleh Tim analis BTKLPP Batam, berdasarkan temuan kasus baru (impor) dan hasil tracing closes contact yang terus berlangsung dari cluster HOG Eden Park dan Jama'ah Tabligh Kota Batam," kata Walikota Batam, HM Rudi melalui siaran pers yang diterima BATAMTODAY.COM, Kamis (4/6/2020).

Ketiga pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19, kata Rudi, terdiri dari 1 orang perempuan dan 2 orang laki-laki.

Rudi menjelaskan, pasien pertama yang terkonfirmasi positif adalah seorang remaja laki-laki berinisial Tn. MFK berusia 15 tahun berstatus Pelajar, beralamat di Kelurahan Tanjung Sengkuang, Kecamatan Batu Ampar Kota Batam, merupakan kasus baru Covid-19 Nomor 152 Kota Batam.

"Yang bersangkutan adalah tetangga dari terkonfirmasi positif nomor 95 yang memiliki kaitan dengan kasus Cluster Jama'ah Tabligh terkonfirmasi positif nomor 32," ujarnya.

Berdasarkan hasil penyelidikan epidemiologi (PE) dan tracing, lanjutnya, yang bersangkutan tertular pada saat berjumpa atau closes contact ketika silaturahmi lebaran di rumah terkonfirmasi posistif nomor 95 Pada tanggal 27 Mei 2020 lalu.

Hingga saat ini, paparnya, pasien nomor 152 dalam keadaan stabil dan masih dalam perawatan isolasi atau karantina guna penanganan kesehatannya di rumah sakit rujukan RSKI Covid-19 Galang, Kota Batam.

Sementara pasien kedua yang terkonfirmasi positif Covid-19 adalah Seorang perempuan berinisial NY. HK berusia 43 tahun. Ia merupakan Analis Laboratorium Kesehatan, beralamat di kawasan perumahan Sentra Melati, Kelurahan Belian Kecamatan Batam Kota.

"Pasien ini merupakan kasus baru Covid-19 Nomor 153 Kota Batam. Yang bersangkutan merupakan petugas Analis Laboratorium di salah satu RS Swasta di Kawasan Batam Centre yang closes contact dengan terkofirmasi positif nomor 123 pada melakukan pengambilan swab tenggorokan yang berkaitan dengan pengembangan kasus Cluster HOG Eden Park," tambahnya.

Sejauh ini, imbuhnya, kondisi yang bersangkutan dalam keadaan stabil dan tidak merasakan adanya gangguan kesehatan yang berarti. Saat ini dalam proses persiapan perawatan isolasi atau karantina di rumah sakit tempatnya yang bertugas.

Pasien terakhir yang terkonfirmasi positif, sambungnya, adalah seorang Tenaga Kerja Asing (TKA) asal Malaysia yang bekerja di salah satu perusahaan di Kawasan Industri Cammo Batam Centre, berinisial Tn. CCG berusia 43 tahun.

"Pasien tersebut beralamat di perumahan Purimas Residen I, Kelurahan Teluk Tering, Kecamatan Batam Kota. Ia merupakan kasus baru Covid-19 Nomor 154 Kota Batam," terangnya.

Perlu diketahui, tutur Rudi, yang bersangkutan telah meninggal dunia di rumahnya pada hari Minggu 31 Mei 2020 lalu. Setelah mendapat informasi tersebut, Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Puskesmas Baloi Permai, Kecamatan Batam Kota langsung mengevakuasi yang bersangkutan ke kamar jenazah RS Bhayangkara Batam.

Masih kata Rudi, menurut keterangan dari rekannya, yang bersangkutan memiliki riwayat penyakit jantung dan hipertensi. Selanjutnya oleh dokter RS Bhayangkara dilakukan pengambilan swab tenggorokan yang hasilnya diperoleh pada hari ini dengan terkonfirmasi Positif.

"Saat ini jenazah yang bersangkutan masih ditempatkan di kamar jenazah RS Bhayangkara Batam menunggu konfirmasi pihak keluarga dan kedutaan negara yang bersangkutan," tukasnya.

Guna memutus rantai penyebaran Covid-19, Rudi menghimbau kepada seluruh masyarakat Kota Batam agar tetap mentaati protokol kesehatan yang dianjurkan Pemerintah.

Editor: Yudha