Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Januari 2020, Nilai Ekspor Kepri Turun 4.78 Persen
Oleh : Redaksi
Jum\'at | 21-02-2020 | 19:04 WIB
zulkipli-ekspor.jpg Honda-Batam
Kepala BPS Kepri, Zulkipli. (Diskominfo Kepri)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat perkembangan nilai ekspor Provinsi Kepri pada Januari 2020 mengalami penurunan 4,78 persen dibandingkan bulan sebelumnya.

Hal ini disampaikan Kepala BPS Provinsi Kepri, Zulkipli dalam realease berita statistik, Rabu (19/2/2020). "Untuk Januari 2020, nilai ekspor kita mencapai US$ 1.043,97 juta atau turun 4,78 persen di banding Desember 2019," ujar Zulkipli, seperti dilansir laman resmi Diskominfo Kepri.

Tak hanya itu, lanjut Zulkipli, penurunan nilai ekspor ini dikarenakan penurunan ekspor migas Kepri pada Januari 2020 sebesar 17,43 persen atau senilai US$243,10 juta. "Sementara sektor non migas pada Januari 2020 mencapai US$ 800,87 juta atau turun 0,14 persen dibanding Desember 2019," tegas Zulkipli.

Menurut Zulkipli, untuk ekspor nonmigas HS 2 digit terbesar Januari 2020 adalah golongan barang mesin/peralatan listrik (HS 85) sebesar US$ 306,67 juta, dengan peranan terhadap ekspor nonmigas sebesar 38,29 persen.

"Dan untuk negar tujuan ekspor Kepri masih didominasi Singapura dengan nilai US$ 514,12 juta dengan kontribusi mencapai 49,25 persen," jelas Zulkipli.

Zulkipli menjelaskan, nilai ekspor Provinsi Kepulauan Riau Januari 2020 terbesar melalui Pelabuhan Batuampar US$ 484,14 juta; diikuti Pelabuhan Sekupang US$ 142,60 juta; Pelabuhan Tarempa US$ 110,48 juta; Pelabuhan Pulau Sambu US$ 95,72 juta; dan Pelabuhan Kabil/Panau US$ 93,57 juta.

"Yangmana kontribusi kelima pelabuhan terhadap ekspor Januari 2020 sebesar 88,75 persen," jelasnya.

Editor: Gokli