Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Managemen Barca Tunjuk Titto Gantikan Guardiola
Oleh : Redaksi/Mg
Sabtu | 28-04-2012 | 10:48 WIB
tito-vilanova-batamtoday.JPG Honda-Batam

Tito Vilanova. Foto:fcbarcelona.com

BARCELONA, batamtoday - Kepastian mundurnya Josep Guardiola akhirnya diumumkan managemen Barcelona dalam konferensi pers yang digelar kemarin, Jum'at(27/4/2012) waktu Spanyol. Pihak managemen Blaugrana menunjuk Tito Vilanova sebagai pengganti Guardiola yang pensiun dari hingar-bingar sepakbola.

Dikutip batamtoday dari laman resmi Barcelona, Sabtu(28/4/2012), penunjukan Tito Vilanova diumumkan lansung oleh direktur sepakbola Barcelona, Andoni Zubizarreta. 

"Ketika Pep menyatakan tidak akan tetap di sini, kami tak bisa mempercayainya. Tapi, ia selalu mengatakan yang terpenting adalah melanjutkan filosofi yang telah ada. Sangat sulit untuk menentukan penggantinya. Suatu hari saya bertanya, Tito telah bekerja cukup lama dengan kita, kenapa bukan dia? Ia mewakili filosofi kami dan juga pandai," katanya.

Tito Vilanova adalah asisten pelatih yang selama ini membantu Guardiola sukses meraih sejumlah gelar. Pria kelahiran Spanyol 1969 itu pernah menjadi pemain Barcelona pada era tahun 1988-1990. Sejak tahun 2007, Tito diangkat menjadi asisten pelatih Barcelona. Segala racikan strategi yang diusulkan Guardiola selalu dimatangkan pria bernama lengkap Francesc Vilanova I Bayo ini.

Menurut Andoni, Tito merupakan sosok yang tepat menggantikan Guardiola. Apalagi selama ini Tito dikenal sudah cukup mengenal gaya permainan anak-anak Catalan. 

"Ia berdedikasi. Ia sering bekerja sampai larut malam dan kepribadiannya dibutuhkan untuk mengangkat performa tim. Ia tentu berbeda dengan Pep (Guardiola), tapi Tito adalah orang yang tepat untuk mengisi kekosongan saat ini," ujarnya. 

Sementara itu, Guardiola sendiri mendukung penunjukan Tito sebagai pelatih Messi dkk. Keputusan yang dikeluarkan managemen Barcelona tersebut, kata Guardiola, adalah langkah yang tepat.

"Anda bisa mengharapkan yang terbaik dari Tito. Ia lebih mempunyai skill dan pemain-pemain mengenalnya. Saya pikir klub telah membuat keputusan yang tepat," ujar pelatih yang membawa Barcelona menjadi klub terbaik di Dunia itu.