Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Penanaman Pohon Kurangi Dampak Pemanasan Global
Oleh : Syajarul Rusydy
Jum\'at | 10-01-2020 | 11:28 WIB

BATAMTODAY.COM, Bintan - Polres Bintan tanam ribuan bibit pohon di seputaran Mapolres Bintan, Jumat (10/1/2020). Penanaman bibit pohon ini dilaksanakan bersama TNI dan juga Pemerintah Kabupaten Bintan.

Kapolres Bintan AKBP Boy Herlambang menyampaikan, kegiatan ini implementasi dari kebijakan Kapolri dalam peduli penghijauan, sekaligus memperingati hari lingkungan hidup serta hari gerakan satu juta pohon.

"Harapan kami, sebagai tonggak sejarah khususnya di wilayah Kabupaten Bintan, dalam peduli akan penghijauan. Kami harapkan kedepannya akan ada terlaksana kegiatan seperti ini lagi," harap Boy.

Dunia saat ini, kata Boy, mengalami pemanasan global, sehingga berdampak akan situasi iklim saat ini. Dengan adanya kegiatan gerakan penghijauan, diharapkan dapat mengurangi dampak pemanasan global khususnya di wilayah Kabupaten Bintan.

"Untuk itu, mulai dari sekarang kita galakan menanam pohon dan penghijauan. Kerena yang menikmati adalah anak cucu kita, generasi bangsa," ujar Boy.

Saat ini Polres Bintan menyamai 1.425 bibit pohon, menyusul dari empat hari sebelumnya, polres bersera polsek-polsek sudah lebih dulu memulain menggalakan penghijauan ini, dengan melibatkan masyarakat.

Editor: Yudha