Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Bawaslu Anambas Buka Perekrutan Panwascam pada 27 November Mendatang
Oleh : Freddy
Senin | 11-11-2019 | 15:52 WIB
bawaslu_anambas.jpg Honda-Batam
Kordiv Hukum dan Penindakan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa Bawaslu Kepulauan Anambas, Anuar Nasution (berdiri di podiium) (Foto: Freddy)

BATAMTODAY.COM, Anambas - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kepulauan Anambas membuka pendaftaran calon panitia pengawas kecamatan (Panwascam) pada 27 November sampai 3 Desmber 2019.

Bawaslu Anambas memiliki tugas utama sebagai perpanjangan tangan Bawaslu dalam mengawasi proses maupun tahapan pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2020 mendatang.

"Saat ini sudah memasuki tahapan perekrutan calon Panwascam. Tahapan pertama itu pengumuman perekrutan, kemudian sosialisasi serta pendaftaran calon Panwascam pada 27 November hingga 3 Desember 2019," kata Kordiv Hukum dan Penindakan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa Bawaslu Kepulauan Anambas, Anuar Nasution, Senin (11/11/2019).

Anuar menyinggung, tugas pokok Panwascam dalam menyukseskan Pilkada meliputi pemuktahiran data pemilih, sosialisasi, pengawasan tahapan Pilkada termasuk kampanye serta pengawasan pada saat pemilihan dan penghitungan suara. Menurutnya, tugas tersebut diatur dalam Undang-undang nomor 10 tahun 2016 tentang Pilkada.

"Mereka akan menjadi perpanjangan tangan kami di tingkat kecamatan. Dan perlu digaris bawahi, kami tidak akan lepas tangan, tentu kami juga akan turut membantu Panwascam," ucapnya.

Untuk itu, Anuar mengajak putra-putri Anambas untuk mendaftarkan diri pada perekrutan Panwascam. Dan berharap, para pendaftar itu berasal dari kecamatan yang akan dilamar, agar pengawasannya lebih konsen.

"Itu harapan kita, agar pengawasan tetap berjalan di tingkat kecamatan. Kami harap putra-putri Anambas tergerak hatinya ikut bergabung dengan Panwascam," serunya.

Anuar menyinggung, Panwascam yang dibutuhkan untuk Anambas mencapai 30 orang. Pasalnya, saat ini Kepulauan Anambas sudah memiliki 10 kecamatan. "Setiap kecamatan itu akan diisi 3 Panwascam. Maka jumlah yang kita butuhkan 30 orang," ucapnya.

Editor: Surya