Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Menuju Popda 2020 di Natuna

Disparpora Lingga Evaluasi Para Pelatih Cabang Olahraga untuk Persiapan Atlet
Oleh : Bayu Yiyandi
Selasa | 10-09-2019 | 12:28 WIB
evaluasi-dispora.jpg Honda-Batam
Persiapan evaluasi atlet di Lingga menuju Popda 2020. (Foto: Bayu Yiyandi)

BATAMTODAY.COM, Lingga - Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Lingga menggelar pertemuan dengan sejumlah pelatih cabang olahraga yang menjadi binaan Disparpora di Dabosingkep.

Pertemuan membahas terkait evaluasi hasil kerja pelatih, sekaligus untuk mempersiapkan para atlet menunju Popda 2020 mendatang di Natuna.

Kepala Disparpora Lingga melalui Kabid Pemuda dan Olahraga, Rustam mengatakan, secara umum, pelaksanaan pembinaan olahraga di Lingga sendiri berjalan cukup baik. Ini dilihat dari beberapa prestasi yang telah diraih.

Seperti cabor atletik, Lingga mewakili Provinsi Kepri di ajang O2SN tingkat nasional. Ada juga atlet bolavoli yang akan bertanding di ajang Popnas dan pencaksilat yang bertanding di O2SN tingkat provinsi.

Serta satu orang atlet sepakbola terpilih untuk PPLP Provinsi Kepri. Namun demikian, beberapa kendala masih dialami para pelatih karna banyaknya kegiatan yang diikuti oleh atlet di sekolah.

Mulai dari absennya latihan rutin, kurang sarana dan prasarana latihan di beberapa cabor serta kurangnya kompetisi yang ada. "Ini yang membuat kami menggelar pertemuan dengan beberapa pelatih agar menjadi bahan evaluasi kedepan," kata Rustam kepada BATAMTODAY, Selasa (10/9/2019).

Disparpora menurut Rustam sangat berharap para pelatih bisa menyiapkan atlet yang maksimal untuk bertanding. Terutama dalam persiapan menuju Popda 2020 mendatang yang akan berlangsung di Natuna.

Diketahui, pertemuan antara Disparpora bersama dengan para pelatih binaannya digelar secara sederhana di salah satu kedai kopi yang ada di Dabosingkep. Para pelatih juga menyambut baik dengan adanya rapat evaluasi tersebut.

Editor: Gokli