Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Warga Desa Bintan Buyu Keluhkan Maraknya Balap Liar dan Karhutla
Oleh : Harjo
Selasa | 03-09-2019 | 18:16 WIB
basembang-bintan-buyu1.jpg Honda-Batam
Basembang bercerita Plt Kapolsek Teluk Bintan di Desa Bintan Buyu. (Foto: Harjo)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Plt Kapolsek Teluk Bintan, Iptu Martias melakukan kegiatan basembang bercerita di Dusun II, Kampung Kebon Nanas dan Kampung Kebun Sari Desa Bintan Buyu, Selasa (3/9/2019).

Kapolsek mengatakan kegiatan ini untuk memelihara kamtibmas. Sebagai upaya untuk mendekatkan diri serta mendengarkan secara langsung keluhan dan berbagai permasalahan di tengah masyarakat.

Ia menuturkan, sudah saatnya masyarakat meningkatkan rasa tanggung jawab baik secara personal maupun kelompok dalam menjaga situasi kamtibmas.

"Peran aktif masyarakat untuk dapat melaporkan secara rutin terkait perkembangan situasi di wilayahnya kepada polisi terdekat sangat diharapkan. Untuk memastikan kondisi yang aman dan kondusif," harapnya.

Dalam kesempatan tersebut, warga juga mengeluhkan maraknya aksi balapan liar di ruas jalan perkantoran Pemerintahan Kabupaten Bintan tepatnya diantara Kantor Bupati Bintan dan Kantor DPRD Kabupaten Bintan.

Dimana, aksi balapan liar tersebut diketahui dilakukan oleh para pelajar yang berasal dari pelajar SMP dan SMA. Hal tersebut sudah sangat mengganggu kenyamanan masyarakat.

Selain itu, terpenting adalah terkait karhutla yang sering terjadi di wilayah Bintan Buyu. Warga berharap pihak Kepolisian untuk dapat bertindak tegas, pelaku pembakaran lahan yang sudah sangat merugikan masyarakat terutama dampak asap yang dapat mengganggu kesehatan masyarakat.

"Terkait informasi aksi balap liar di area ruas jalan perkantoran Pemerintah Kabupaten Bintan, akan segera menindaklanjuti informasi tersebut dengan meningkatkan rutinitas patroli diareal yang dimaksudkan," tegas Martias.

Editor: Yudha