Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Juanda Terpilih Pimpin Permasa Kota Batam
Oleh : Irwan Hirzal
Selasa | 03-09-2019 | 15:04 WIB
permasa-batam2.jpg Honda-Batam
Juanda terpilih Pimpin Permasa Kota Batam. (Foto: Ist)

BATAMTODAY.COM, Batam - Warga Batam asal Aceh yang tergabung dalam paguyuban Permasa (Persatuan Masyarakat Aceh) Kota Batam telah memiliki ketua baru. Orang itu adalah Ir. H. Juanda, SH, Mhum yang terpilih pada Musda (Musyawarah Daerah) ke-8, Minggu (1/9/2019) di Hotel Golden View Bengkong Batam. 

Ketua Permasa Provinsi Kepri Tengku Nangro kepada BATAMTODAY.COM usai Musda tersebut mengatakan, Musda Permasa ke depalan kali ini merupakan momentum silaturrahmi penuh kekeluargaan bagi masyarakat Aceh di Batam.

"Semuanya berlangsung penuh kekeluargaan dan yang terpilih, Haji Juanda adalah seorang tokoh pengusaha muda yang menjadi tumpuan harapan masyarakat Aceh di Batam," ujar Tengku Nangro.

BACA: Permasa Kota Batam Segera Gelar Musda

Saat ini, lanjut Tengku Nagro, jumlah anggota Permasa Kota Batam sebanyak 8000 orang. Mereka tersebar di enam rayon di seluruh Kota Batam. "Musda ini adalah pestanya rayon-rayon, jadi merekalah yang mengusulkan nama-nama yang menjadi Ketua," tambah Tengku Nangro lagi.

Ketua Permasa Kota Batam terpilih, jelas Tengku Nangro, akan memiliki tugas dan tanggung jawab cukup berat. Diantaranya adalah mensejahterakan para anggota dan membantu mereka dalam menghadapi masalah kehidupan mereka.

Dalam Musda tersebut, hadir para tokoh warga Aceh di Batam. Diantaranya adalah pengamat politik Provinsi Kepri yang juga politisi senior, Teuku Jayadi Noer.

Editor: Dardani