Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Hindari Wartawan, Wali Kota Batam Malah Putar Balik Temui KPK
Oleh : Putra Gema
Jum\'at | 26-07-2019 | 11:40 WIB
putar-balik-rudi.jpg Honda-Batam
Wali Kota Batam, Muhammad Rudi saat menghindari wartawan di Mapolresta Barelang, Jumat (26/7/2019). (Foto: Putra Gema)7

BATAMTODAY.COM, Batam - Wali Kota Batam Muhammad Rudi mendatangi Mapolresta Barelang untuk memenuhi panggilan pemeriksaan KPK, Jumat (26/7/2019).

Usai menjalani pemeriksaan, pada pukul 11.21 WIB, Rudi terlihat turun dari lantai 3 Polresta Barelang. Namun, kehadirannya yang diketahui awak media, membuatnya langsung terburu-buru kembali ke lantai 3 Polresta Barelang, tempat KPK melakukan pemeriksaan sejumlah pejabat dan pengusaha di Kepri.

"Belum lagi, belum," ujar Rudi sembari tergesa-gesa kembali ke lantai 3, Jumat (26/7/2019).

Pemeriksaan Wali Kota Batam ini masih terkait kasus yang menyeret Gubernur Kepri nonaktif, Nurdin Basirun dan 3 tersangka lainnya.

Selain Rudi, ada 6 orang lainnya yang akan menjalani pemeriksaan hari ini, di antaranya TS Arif Fadilah (Sekdaprov Kepri); Iskandar (anggota DPRD Kepri); Bun Hai (Notaris); Sugiarto (Swasta), Tahmid (Kasi Pendayagunaan Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil); serta Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Provinsi Kepulauan Riau, Firdaus.

Sebelumnya, KPK juga telah melakukan pemeriksaan terhadap beberapa pihak swasta pada Kamis (25/7/2019). Dalam pemeriksaan tersebut, pengusaha yang turut diperiksa yakni, Hartono pimilik Harbourbay Batam, Kock Meng (pemilik izin reklamasi Tanjung Piayu) dan juga bos Panbil, Jhon Kenedy.

Editor: Gokli