Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Masuk Parit, Seorang Pengendara Motor Alami Patah Kaki
Oleh : Agus/Ocep
Senin | 26-03-2012 | 19:37 WIB

TANJUNGPINANG, batamtoday - Kurang hati-hati dalam berkendara, Marian Safinda (18) yang berboncengan dengan Rika (18) menjadi korban laka lantas tunggal hingga mengalami patah kaki sebelah kiri, setelah terjatuh dari motor yang di kendarainya di Jalan Bakar Batu Tajungpinang sekitar pukul 04.15 WIB, Senin (26/3/2012) dini hari.

Taufik saksi, mata yang melihat kejadiaan, mengatakan, Maria Safinda yang merupakan warga Sultan Mahmud, mengendarai motor Yamah MX BP 6351 TA dengan kecepatan tinggi dari arah Pasar menuju Km 2 Tanjungpinang.

Namun tepat di Jalan Bakar Batu, persis di depan Kafe Baruna Tanjungpinang, Safinda kehilangan kendali karena terkejut melihat satu unit sepeda motor keluar dari salah satu gang.

"Saat itu, dia langsung berusaha mennghindar. Namun tidak disadari kalau di sebelah kananya ada parit yang tidak jauh dari bahu jalan, dan langsung ditabrak hingga keduanya masuk parit," terang Taufik.  

Kedua korban, lanjut Taufik, bersama motor yang dikendarinya masuk tercebur ke dalam parit berlumpur. Safinda pun mengalami luka ringan, sementara rekanya yang dibonceng, Rika, menjerit kesakitan sambil memegang kakinya sebelah kiri. 

Unit Laka Lantas Polres Tanjungpinang yang tiba di lokasi berusaha melakukan evakuasi korban menuju RSUD Tanjungpinang, didapati kalau Rika mengalami patah kaki sebelaha kiri, sementara Safinda luka ringan.

Kanit Laka Lantas Polres Tanjungpinang Iptu Fiska Ananda kepada wartawan mengakui kalau kejadian itu murni akibat kurang rasa berhati-hati si pengendara hingga menyebabkan kecelakaan.

"Saat ini, korban masih dirawat di RSUD, sementara satu unit sepeda motor milik korban sudah diamankan," ujarnya.