Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Dua Kecamatan di Bintan Selesai Rekapitulasi Penghitungan Suara Pemilu 2019
Oleh : Harjo
Rabu | 24-04-2019 | 14:52 WIB
lobam-bintan1.jpg Honda-Batam

PKP Developer

Petugas kepolisian mengawal ketat pengantaran logistik pemilu yang telah selesai dihitung PPK Serikuala Lobam. (Foto: Harjo)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Bintan Utara dan Serikuala Lobam telah menyerahkan rekapitulasi penghitungan suara ke KPU Bintan.

"Untuk Dapil IV Bintan yang meliputi dua kecamatan yakni kecamatan Bintan Utara dan Serikuala Lobam, seluruh tahapan Pemilu sudah selesai. Dengan logistik sudah sampai ke KPU Bintan, secara otomatis tahapan tingkat kecamatan sudah selesai, tinggal menunggu penetapan dari KPU Bintan," ungkap Kapolsek Bintan Utara, Kompol Arbaridi Jumhur kepada BATAMTODAY.COM di Bintan Utara, Rabu (24/4/2019).

Dijelaskan, logistik hasil Pemilu baik Pilpres dan legislatif 2019 dari dua kecamatan tersebut diantar oleh PPK dan Panwaslu yang dikawal ketat oleh aparat keamanan.

"Untuk logistik Pemilu 2019 dari Kecamatan Bintan Utara bertolak dari Tanjunguban, Selasa kemarin sekitar pukul 17.30 wib dan Kecamatan Serikuala Lobam dihari yang sama menyusul sekitar satu jam kemudian dengan jarak tempuh sekitar 40 kilometer," terangnya.

Adapun Logistik Pemilu 2019 yang diserahkan PPK kecmaatan Serikuala Lobam ke KPU Bintan diantaranya, 215 kotak suara lengkap, 11 kotak aluminium dalam keadaan tersegel.

Satu kotak kardus yang berisi formulir hasil rekapitulasi perolehan suara Papres dan Cawapres, formulir Hasil rekapitulasi perolehan suara DPD, formulir hasil rekapitulasi perolehan suara DPR RI, formulir hasil rekapitulasi perolehan suara DPRD Provinsi dan formulir hasil rekapitulasi perolehan suara DPRD Kab/ kota, formulir C1 PPWP berhologram dan formulir hasil rekapitulasi perolehan suara PPWP.

"Untuk wilayah hukum Polsek Bintan Utara, selain Dapil IV memang satu kecamatan yakni Teluksebong Bintan masuk Dapil I ada satu TPS yang melakukan coblos ulang. Hari ini sudah dilaksanakan," paparnya.

Editor: Yudha