Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Lebih Berpengalaman dalam Memimpin Indonesia

Jokowi Ajak Masyarakat Berbondong-bondong Gunakan Hak Pilih pada 17 April
Oleh : Redaksi
Minggu | 14-04-2019 | 11:32 WIB
jokoi_maruf_debat5.jpg Honda-Batam
Pasangan 01 Joko Wiodo-Maruf Amin

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Calon presiden nomor urut 01, Joko Widodo mengajak semua masyarakat pada 17 April nanti berbondong bondong ke tempat pemungutan suara (TPS). Jokowi berharap semua masyarakat menggunakan hak suaranya untuk bisa memilih sosok pilihannya dalam pemilu.

"Saya mengajak kepada seluruh rakyat Indonesa, ajak teman, kawan untuk ke TPS besok tanggal 17 April, empat hari lagi untuk menggunakan hak pilih kita," ujar Jokowi saat penutupan Debat Terbuka Capres Cawapres 2019, Sabtu (13/4/2019).

Joko Widodo juga menganjurkan agar semua masyarakat tetap bisa menjaga kerukunan dan kedamaian saat 17 April nanti. Ia berharap tidak ada perpecahan masyarakat karena hanya pemilu ini.

Sebagai contoh, Jokowi berjanji akan tetap menjaga persahabatan dan silaturahmi dengan Prabowo apapun yang terjadi."Saya dan pak kiai menjamin persahabatan dan silaturahmi kami dengan Pak Prabowo dan Pak Sandiaga tidak akan putus. Kami semua adalah satu Indonesia," ujar Joko Widodo.

Ia juga berharap seluruh masyarakat Indonesia tetap bisa menjaga optimisme. Ia mengatakan, dengan adanya optimisme maka kemajuan bangsa bisa tercapai. "Kesulitan jangan buat kita takut. Jangan pesimis, harus optimis kita harus selalu optimis," ujar Jokowi.

Berpengalaman
Sementara itu, awapres Ma'ruf Amin mengatakan pemerintahan Joko Widodo (Jokowi)-Jusuf Kalla (JK) telah melakukan banyak hal selama 4,5 tahun. Dia mengatakan kemajuan ekonomi akan segera terwujud.

"Saudara sebangsa setanah air, kami yakin kemajuan ekonomi dan kesejahteraan rakyat akan segera terwujud, baik di bidang infrastruktur maupun pembangunan SDM. Reformasi yang lebih substantif yang bisa kita rasakan lebih dari 2014 karena Jokowi-JK banyak melakukan hal," kata Ma'ruf.

Dia mengatakan Jokowi-JK telah membangun infrastruktur untuk menopang ekonomi sehingga Indonesia mendapatkan predikat negara layak investasi. Dia mengatakan hal yang akan diperbaiki di waktu depan adalah pembangunan SDM.

Ma'ruf mengatakan, jika diberi amanat untuk memimpin Indonesia lima tahun ke depan, dia yakin mampu menyelesaikan masalah tingginya pengangguran. Keyakinan itu didasari pada pengalaman yang dipunyai pasangan nomor urut 01 ini.

"Soal pekerjaan memang belum selesai, Jokowi-Ma'ruf akan melanjutkan upaya itu. Apabila kami diberi amanat memimpin negara ini, kami akan lakukan dengan baik. Kami yakin bisa. Mengapa kami yakin, bisa menjaga bangsa ini dan mengerti apa yang dibutuhkan bangsa negara ini. Selain itu, kami kuat dan juga bisa dipercaya. Kenapa kami yakin karena kami berpengalaman," ungkapnya.

Editor: Surya