Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

RSUD Tanjunguban Rutin Layani 23 Pasien Cuci Darah
Oleh : Harjo
Senin | 11-03-2019 | 16:52 WIB
rsud-uban11.jpg Honda-Batam
Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tanjunguban. (Foto: Dok Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Unit Hemodialisa (HD) atau cuci darah RSUD Haji Engku Daud Tanjunguban, yang berdiri sejak 2013 lalu sedikitnya sudah merawat pasien HD sebanyak 50 orang. Namun saat ini, pasien HD yang melakukan cuci darah rutin sebanyak 23 orang.

Kasi Mutu dan Etika RSUD Haji Engku Daud Tanjunguban, H. Pathurahman, S.Kep menyampaikan, sebanyak 23 pasien HD rutin melakukan cuci darah rata-rata perminggu dua kali cuci darah.

"Memang ada juga yang hingga tiga kali cuci darah dalam seminggu, itu yang terbilang sudah kronis," ungkap H. Faturrahman yang juga salah satu perintis unit HD RSUD Tanjunguban kepada BATAMTODAY.COM, Senin (11/3/2019).

Pasien HD yang rutin tersebut, didominasi dari tiga kecamatan berbeda diantaranya Kecamatan Bintan Utara Serikuala Lobam, Teluksebong dan dari kecamatan Teluk Bintan.

" adien HD tergolong dari dua golongan usia yakni usia muda dan tua. Untuk golongan tua biasanya efek dari hipertensi dan diabetes militus (dm). Sementara untuk golongan muda biasanya faktor atau di latarbelakangi oleh suplemen berlebihan," terangnya.

Lebih jauh dijelaskan, secara keseluruhan pasien HD di RSUD Haji Engku Daud, gratis karena pasien BPJS. Ada pun fasilitas yang ada di RS ini, memiliki 6 mesin HD aktif ditambah dengan satu mesin HD untuk backup.

" Untuk satu kali Cuci darah membutuhkan waktu selama 4 jam, dengan durasi di RS ini sebanyak 13 tindakan satu hari. Dimana satu kali rawatanembutihkan air bersih 35 hingga 45 liter yang diseteril terlebih dahulu," tambahnya.

Dalam mengeporasikan mesin HD, ditangani oleh 4 perawat ahli madia, dimana untuk terus meningkat sumberdaya manusia dengan mengikutsertakan perawat untuk mengikuti diklat, guna peningkatan SDM.

"Yang jelas, pasien HD yang ada di wilayah ini, sudah bisa mendapatkan pelayanan cuci darah di RS ini, tanpa harus keluar daerah," imbuhnya.

Editor: Yudha