Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

PT ASDP Punggur Buka Pelayaran ke Karimun
Oleh : Ali/Dodo
Selasa | 06-03-2012 | 14:40 WIB

BATAM, batamtoday - PT Angkutan Sungai, Danau dan Pelabuhan (ASDP) Pelabuhan Roro Telaga Punggur membuka rute pelayaran Batam-Tanjungbalai Karimun. Dengan dibukanya rute ini sebagai penghubung antar pulau di Kepulauan Riau, diharapkan dapat membantu pertumbuhan perekonomian di dua daerah.

Untuk pelayaran perdana, rencanananya akan dilakukan pada Rabu (7/3/2012) dari Tanjungbalai Karimun-Punggur sekitar pukul 08.30 WIB dengan KMP Senangin.

"Pembukaan rute ini berdasarkan implementasi lintasan dari Ditjen Hubungan Laut dan lintasan dari Gubernur Kepri. Semoga dapat membantu pertumbuhan perekonomian di antara dua daerah ini," jelas Dadang Wijanarko, Kepala Cabang ASDP Telaga Punggur, Selasa (6/2/2012). 

Dikatakannya tentang rute perjalan hampir tujuh jam lamanya ini, keberangkatan yang dijadwalkan, setiap Rabu kapal dari Tanjung Balai. Untuk dari Batam berangkat setiap Jumat pukul 08.30 WIB. 

Sedangkan untuk kendaraan non FTZ yang ingin menyeberang, bisa sampai ke Riau daratan (Pekanbaru-red). Dari Batam-Tanjung Balai Karimun dan dlanjutkan denngan kapal roro lainnnya. 

"Kendaraan non FTZ bisa sampai Riau Daratan melalui transit kapal yang tersedia," jelasnya. 

Adapun tarif yang diberlakukan adalah tarif penumpang untuk orang dewasa Rp40 ribu, anak-anak Rp25 ribu. Untuk tarif kendaraan Golongan I Rp62 ribu, Gol. II Rp105 ribu, Gol. III Rp210 ribu, Gol. IV (berpenumpang) Rp735 ribu, Gol. IV (barang) Rp660 ribu.

Sedangkan Gol. V (penumpang) Rp1,420 juta, Gol. V (barang) Rp1,16 juta, Gol. VI (penumpang) Rp2,4 juta, Gol. VI (barang) Rp1,9 juta, Gol VII Rp2,41 juta dan Gol. VIII Rp3,6 juta.