Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

DPT Tambahan di Kepri Capai 2.703 Orang
Oleh : Redaksi
Kamis | 21-02-2019 | 09:04 WIB
pemilu-19-april.jpg Honda-Batam
Ilustrasi.

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kepulauan Riau menyatakan jumlah pemilih tambahan yang masuk dalam daftar pemilih tetap (DPT) sebanyak 2.703 orang, terdiri dari laki-laki sebanyak 1.503 orang, sementara perempuan 1.200 orang.

Komisioner KPU Kepri, Priyo Handoko mengatakan, DPT tambahan paling banyak di Batam 1.207 orang, kemudian Bintan 368 orang, Karimun 338 orang, Kepulauan Anambas 309 orang, Tanjungpinang 286 orang, Lingga 110 orang dan Natuna sebanyak 85 orang.

"Kami sudah tetapkan kemarin, termasuk pemilih yang keluar Kepri," katanya, seperti dikutip situs resmi Pemprov Kepri.

Ia menjelaskan, jumlah pemilih yang keluar dari Kepri sebanyak 1.515 orang, terdiri dari laki-laki sebanyak 910 orang dan perempuan 605 orang.

Priyo menjelaskan jumlah DPT hasil perbaikan tahap kedua mencapai 1.229.424 orang. DPT hasil perbaikan tahap kedua paling banyak berasal dari Batam 650.876 orang, Karimun 170.504 orang, Tanjungpinang 151.072 orang, Bintan 103.512 orang, Lingga 69.334 orang, Natuna 52.597 orang dan Anambas 31.529 orang.

"Jika diakumulasikan dan dikurangi jumlah pemilih yang keluar, maka jumlah pemilih pada Pemilu 2019 di Kepri mencapai 1.230.612 orang," kata dia.

Ia mengemukakan pemilih di Kepri tersebar pada 336 desa dan kelurahan atau 70 kecamatan.

KPU Kepri telah menetapkan tempat pemungutan suara (TPS) sebanyak 1.360. Daerah yang paling banyak TPS-nya di Batam mencapai 458 tempat, disusul Karimun 286 tempat, Tanjungpinang 209 tempat, Bintan 143 tempat, Lingga 128 tempat, Natuna 89 tempat dan Anambas 48 tempat.

Editor: Gokli