Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pemprov Kepri Optimis Polda Bisa Tuntaskan Kasus Raibnya Plat Baja Jembatan I Dompak
Oleh : Ismail
Selasa | 13-11-2018 | 08:16 WIB
jembatan_dompak1.jpg Honda-Batam
Jembatan Dompak I Tanjungpinang

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) tetap bersikukuh melanjutkan kasus raibnya plat baja sisa pembangunan Jembatan I Dompak ke proses hukum. Sebab, kasus tersebut sudah menelan kerugian atas aset pemerintah daerah senilai miliaran rupiah, dan oknumnya juga sudah sangat jelas.

Kepala Inspektorat Pemerintah Provinsi Kepri, Mirza Bahtiar, mengaku optimis Polda Kepri dapat menuntaskan kasus tersebut. "Pelaporan sudah kita lakukan, yang penting kita tunggu saja," ujarnya menanggapi perkembangan kasus hilangnya plat baja, yang saat ini ditangani Polda Kepri, Senin (12/11/2018).

Namun, bila dalam perjalanannya penyidik menghentikan pengungkapan kasus ini. Pemprov Kepri kata dia menjadi objek yang paling dirugikan.

"Kalau namanya barang hilang kan pasti ada kerugian. Tapi kita optimis kasus ini dapat dituntaskan," tuturnya.

Sebagaimana diketahui, penyidik Polda Kepri saat ini masih fokus meminta keterangan dari para saksi. Bahkan, Mirza mengaku, menjadi salah satu yang keterangannya diminta oleh penyidik.

"Saya juga dipanggil untuk dimintai keterangan, sudah dua kali (dipanggil),"sebutnya.

Editor: Surya