Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Resep Mie Goreng Cabai Hijau, Pasti Bikin Ngiler
Oleh : Redaksi
Jumat | 28-09-2018 | 16:28 WIB
mi-cabe-hijau1.jpg Honda-Batam
Mie goreng cabai hijau.

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Mungkin sering mengonsumsi mi instan membuat kita lama-lama juga akan merasa bosan. Padahal, menikmati mi tak selalu dengan mi instan saja.

Jika ingin mendapatkan hasil dan cita rasa makanan yang lezat dan membuat anggota keluarga menjadi ketagihan, kita bisa memasak dengan usaha yang lebih banyak sedikit namun waktu yang efisien.

Salah satunya adalah dengan mencoba menu mi goreng cabai hijau.

Lantas bagaimana membuat sajian mi ini menjadi lezat dan bercita rasa tinggi? Simak resep selengkapnya berikut ini.

Bahan:
- 200 gr mi menjangan lebar, rebus
- 2 bh paha ayam fillet, potong kotak
- 1 sdm kecap asin
- 1 btr telur, kocok lepas
- 75 gr taoge
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt gula pasir
- 1/4 sdt merica bubuk
- 100 ml air
- 1 btg daun bawang, iris halus
- 2 sdm minyak untuk menumis

Bumbu Tumbuk Halus:
- 8 btr bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 4 bh cabai rawit hijau
- 5 bh cabai hijau besar

Cara Membuat:
1. Lumuri mi dengan kecap asin. Sisihkan.
2. Tumis bumbu tumbuk halus sampai harum. Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna. Sisihkan di pinggir wajan.
3. Masukkan telur. Aduk sampai berbutir kasar. Tambahkan taoge. Tumis sampai setengah layu.
4. Masukkan mi, garam, gula, dan merica bubuk. Aduk rata. Tuang air. Aduk sampai meresap. Tambahkan daun bawang. Aduk rata.

Sumber: Nova.id
Editor: Yudha