Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

NU Tak Punya Agenda Gulingkan Pemerintahan
Oleh : Dodo
Senin | 06-02-2012 | 14:06 WIB
said_agil_siradj.jpg Honda-Batam

Said Agil Siradj, Ketua Umum PBNU.

BATAM, batamtoday - Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH. Said Agil Siradj menegaskan organisasi yang dipimpinnya tidak memiliki agenda menggulingkan pemerintahan namun senantiasa selalu kritis terhadap pemerintah. 

"NU tak punya agenda penggulingan pemerintahan. NU mendukung pemerintah sepanjang program-programnya pro rakyat, jika tidak (pro rakyat-red.) kita akan kritik," kata Said Agil di Batam, Minggu (5/2/2012) sore kemarin. 

Terkait dengan maraknya berbagai kerusuhan di Indonesia, Said Agil menilai hal tersebut merupakan perwujudan bahwa bangsa Indonesia sudah 'sakit'. 

"Hal apapun bisa jadi rusuh saat ini. Rakyat sekarang gampang ngamuk, mulai dari persoalan politik hingga pertandingan sepakbola kalah bisa menyebabkan rusuh," kata dia. 

Dia menghimbau agar bangsa Indonesia sadar karena mewarisi kemerdekaan yang diperjuangkan oleh leluhur dengan pengorbanan luar biasa, sehingga kemerdekaan harus dipelihara dengan menjaga keutuhan bangsa. 

Kerusuhan-kerusuhan di daerah, lanjutnya, terjadi karena kurang pekanya pemerintah daerah terhadap aspirasi masyarakat. 

"Seperti yang terjadi di Bima NTB, salah itu bupatinya. Seharusnya bupati mementingkan kepentingan rakyat, jangan malah mementingkan kepentingan investor asing," tegas Said Agil.